Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki Vitara Langka Jogrok, Ketemu Ahli Body Repair, Gini Jadinya

Rindra Pradipta - Jumat, 27 Oktober 2023 | 20:30 WIB
Suzuki Vitara Soft Top
Bimo SS
Suzuki Vitara Soft Top

Otomotifnet.com - Suzuki Vitara 2 pintu soft top keluaran tahun 1995 ini akhirnya berhasil dimiliki Dicky.

Walaupun kondisinya kurang terawat saat itu, tapi Dicky Nugraha senang memiliki Vitara yang populasinya langka di Indonesia ini.

Suzuki Vitara 2 pintu ini dari dulu pengin banget punya, kebetulan ada teman yang nawarin,” cerita Dicky.

Hobi berburu sudah ditekuninya sejak lama, tapi hobi yang dimaksud adalah berburu mobil unik dan varian yang langka, he he he.

Baca Juga: Suzuki Vitara Langka, Gaya Rally Look, Jadi Kado Spesial Buat Istri

Air controller atau lebih dikenal dengan sebutan deflecta yang terpasang di Suzuki Vitara 2 pintu ini merupakan aksesoris genuine dari Suzuki
Bimo SS
Air controller atau lebih dikenal dengan sebutan deflecta yang terpasang di Suzuki Vitara 2 pintu ini merupakan aksesoris genuine dari Suzuki

Begitulah hobi yang dimiliki Dicky, selain memunculkan rasa puas.

Dan pastinya juga bisa jadi tambahan income jika dilihat dari sisi bisnis.

Beruntung Dicky merupakan pemilik bengkel NS di bilangan Haji Nawi, Jakarta Selatan.

Kebetulan bengkelnya ini merupakan spesialis body repair, jadi dapat Vitara yang kondisi kurang baik bukan jadi masalah.

 Kondisi interior orisinil Suzuki Vitara ini masih dipertahanka.
Bimo SS
Kondisi interior orisinil Suzuki Vitara ini masih dipertahanka.

Setelah body Vitara ini beres di cat ulang, Dicky pun menambahi beberapa aksesoris supaya tampilan Vitara langka ini terlihat lebih keren.

Bemper bagian depan bawaannya ditukar dengan bullbar custom ala ARB.

Dan di bagian belakang juga dipasangi towing bar ala keluaran Mopar.

Baca Juga: Suzuki Jimny Sangar Sampai Ke Kolong, Gardan Cherokee, Mesin Pakai Vitara

Soft top lawas Suzuki Vitara ini diganti anyar, digantikan dengan keluaran Bestop
Bimo SS
Soft top lawas Suzuki Vitara ini diganti anyar, digantikan dengan keluaran Bestop

Soft top yang sudah usang pun diganti anyar, digantikan dengan yang baru.

Kini soft top pakai keluaran merk Bestop yang memang peruntukan Suzuki Vitara 2 pintu.

Ubahan yang dilakukan Dicky cukup di bagian eksterior saja, Kondisi orisinil dari interior Suzuki Vitara 2 pintu ini masih tetap dipertahankan oleh Dicky. 

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa