Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Cegah Mesin Overheat Saat Mudik, Ahli Sarankan Sopir Lakukan Ini

Ferdian - Rabu, 10 April 2024 | 15:30 WIB
Kondisi rest area KM 57 tol Jakarta-Cikampek
Tribunnews.com/Alfarizy AF
Kondisi rest area KM 57 tol Jakarta-Cikampek

Otomotifnet.com - Siapa yang tidak kepengin cepat sampai kampung halaman saat mudik.

Bahkan saking kangennya dengan kampung halaman, pengemudi sering menggeber mobilnya tanpa istirahat.

Padahal menggeber mobil tanpa istirahat juga tidak bagus bagi mesin mobil.

Sangat penting melakukan cooling down atau istirahat bagi mesin mobil.

"Mengistirahatkan mesin mobil atau istilah cooling down penting bagi kondisi mesin agar kinerjanya tetap terjaga," buka Pranoto, Service Advisor bengkel Auto2000, Pramuka, Jakarta Timur.

"Beberapa komponen di dalam mesin akan mengalami peningkatan panas seiring pemakaian, begitu juga dengan naiknya temperatur oli mesin," bebernya dikutip dari GridOto.

Temperatur oli mesin yang semakin naik akan membuat pelumasan komponen terganggu sehingga nantinya mesin mudah aus.

Radiator mobil
Dreamstime.com
Radiator mobil

Belum lagi temperatur air radiator yang tinggi, terutama saat kondisi jalan macet, ini bisa berbahaya.

"Cooling down enggak perlu terlalu lama kok, yang terpenting suhu mesin bisa turun," tambah Sugiyanto pemik bengkel Auto Clinic di Harapan Indah, Bekasi.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa