Modifikasi Suzuki Skywave 125, Scothree Khusus

Dimas Pradopo - Minggu, 18 Januari 2015 | 12:00 WIB

(Dimas Pradopo - )


“Demi memberikan bantuan kepada keluarga kurang mampu dan anak-anak Indonesia yang mempunyai penyakit hydrocephalus.”


Jakarta - Punya keterbatasan fisik tak menghambat aktiftas Ahmad Faisal, kreatifitas justru dimunculkan lewat modifikasi Suzuki Skywave-nya jadi roda tiga. Modifikasi ini dilatar belakangi juga oleh pekerjaan Ahmad di di Yayasan Azizah Foundation, memiliki tugas memberikan bantuan kepada keluarga kurang mampu. Khususnya bagi mereka yang anggota keluarganya memiliki penyakit hydrocephalus atau pembesaran pembuluh darah di kepala.

Tugas yang cukup berat, apalagi pria yang berkantor di kawasan Jl. Kemang Timur, Jaksel ini memiliki keterbatasan gerak pada kedua kakinya alias lumpuh. Namun keterbatasan yang dimiliki itu tidak membuat Ia patah semangat untuk tetap memberikan informasi mengenai deteksi penyakit, menyediakan sarana interaksi, hingga perawatan di rumah sakit buat sang penderita.


Menyesuaikan Skywave skuthree ini, saluran gas buang berada di belakang, tepat diatas gambar tanda kursi roda

Agar seabrek kegiatan yang dilakukan tiap hari itu bisa terlaksana, pasti Ahmad Faisal memerlukan kendaraan yang menunjang. Demi hal tersebut, maka Suzuki Skydrive keluaran 2010 miliknya dirombak.

Dari yang standarnya menggunakan dua roda, ‘disulap’ sedemikian rupa hingga akhrinya menggunakan roda berjumlah 3. ‘Tukang sulap’ tunggangan Ahmad Faisal adalah Rahmat Hidayat dari Gomex Modification yang ngebengkel di Jl. Jatinegara, Jaktim.

“Guna membedakan dan terlihat eye cathing, tunggangan di airbrush grafis,” ujar Rahmat Hidayat. Seperti ini penampakan scothree (scooter three wheel) khusus. • (otomotifnet.com)


Untuk memudahkan berkendara, dipasang gardan Bajaj roda tiga dan sistem transfer daya ke roda pakai gir set


Penampung bahanbakar disisi kiri motor dengan tutup aftermarket


Bobot skutik menjadi berat, maka sistem pengereman harus pakem, bro! Alhasil, dipasang cakram di ketiga roda tersebut. Aman

Data spesifikasi :
Ban Depan Belakang : Corsa, 90/80-14 & 100/90-14
Pelek Depan Belakang : Power, 2,5 inci & 3 inci
Jok : Custom Gomex’s
Gardan : Bajaj Custom
Engine Mounting : 15 cm
Dudukan Mesin : custom 50 cm
Sepatbor Belakang : Pelat Custom Gomex’s
Rem Belakang : Double Cakram Custom Gomex’s
Knalpot : CustomHandgrip : Kitaco
Cakram Belakang : Suzuki Satria 120R
Lampu Belakang : LEDTuas
Mundur : Custom Bodi : Full AirburshGomex
Modification (GM) : 082-98555344
Estimasi biaya modif : Rp 15 jutaan