As Roda Yamaha R25, Bolong Terbukti Lebih Ringan!

Dimas Pradopo - Jumat, 27 Juni 2014 | 11:02 WIB

(Dimas Pradopo - )



Jakarta
- Saat mengamati detail Yamaha YZF-R25 terutama area roda, ada hal unik dan menggelitik. As roda depan dan belakang ternyata berlubang tengahnya seperti donat, hehee… Hal yang jarang ditemukan atau mungkin tak ada di motor 250 cc ke bawah, tapi kalau di moge hampir semua mengaplikasi.

Mengapa as roda dibikin bolong tengahnya? “Hollow shaft pivot, berlubang biar ringan. Kelihatannya sedikit, tapi kalau dikumpulin jadi banyak,” terang M. Abidin, GM Service & Motorsport PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing.



Untuk kategori motor sport 250 cc 2 silinder R25 memang cukup ringan, hanya 166 kg sehingga power to weight ratio lebih baik. Bandingkan dengan Kawasaki New Ninja 250FI yang mencapai 172 kg. Nah salah satu pengurangan bobotnya dari as roda itu. Mau tahu berapa bobotnya? Nih ditimbang sekaligus dibandingkan dengan punya Ninja.



Agar presisi pengukuran pakai timbangan digital merek Digital Scale, maksimal yang bisa ditimbang 500 gr. Pertama as roda depan R25, hanya 240,1 gr (gbr.1), sedang belakang 309,7 gr (gbr.2).



Lanjut ke as roda milik Ninja. As roda depan ternyata 342,3 gr (gbr.3), artinya ada selisih 102,2 gr. Giliran menimbang as roda belakang timbangan error, artinya bobot lebih dari 500 gr. Dengan terpaksa ganti timbangan kali ini pakai merek Nhon Hoa milik Ultraspeed Racing, tertera 550 gr (gbr.4). Artinya lebih berat 240,3 gr.




Wah lumayan juga ya selisihnya!(motor.otomotifnet.com)