Bandung Jaya Motor, Terima Order Engine Swap Motor Trail

Dimas Pradopo - Minggu, 11 Januari 2015 | 10:10 WIB

(Dimas Pradopo - )


Cawas Klaten - Mengganti mesin atau biasa dikenal dengan istilah engine swap tak hanya berlaku buat mobil saja, namun bisa juga buat motor. Seperti yang dilakukan oleh bengkel Bandung Jaya Motor (BJM) di Cawas Klaten.

Andi owner BJM menyebutkan bahwa order seperti ini sering dia dapati. Misalnya motor yang digunakan kompetisi, juga trail untuk adventure.

"Seperti ini contohnya nih KLX 150 dijejali mesin Honda Megapro. Keperluan motor ini buat adventure trail, bukan buat di jalan raya," yakin Andi yang bertubuh gambot itu.

Katanya lagi, satu kelebihan engine swap Honda Megapro ke sasis KLX adalah kemudahan dalam mencari sparepartnya. Apalagi motor tersebut memang diperuntukkan dihajar di trek keriting, dimana ada kemungkinan dimodifikasi.


"Sebetulnya sparepart KLX 150 juga tak sulit dicari di kota besar. Namun buat lokasi seperti di sini enggak mudah. Selain itu tak jarang beberapa part mesti inden. Beda dengan part Honda, dimana-mana ada," argumen pria yang tergabung dalam komunitas trail B-Cross.

Lantas aplikasi mesin megapro ke rangka Kawasaki KLX ternyata tak sulit bro. Hanya bikin bracket baru dari plat setebal 3mm. Plat yang telah disesuaikan ini terkoneksi dengan dudukan rangka Kawasaki KLX di depan bagian bawah dan juga bagian belakang mesin, di tengah.

Biayanya, kata Andi hanya Rp 350 ribu. Soal lama pengerjaan bisa 1 sampai 3 harian.  (otomotifnet.om)

Bandung Jaya Motor : 085640680070