Mau Lihat Kawasaki D-Tracker 150? Datang ke Otobursa Tumplek Blek !

Editor - Sabtu, 8 Mei 2010 | 08:05 WIB

(Editor - )

OTOMOTIFNET – Sedang ramai dibicarakan dan digosipkan bakal dilaunching pada acara Pekan Raya Jakarta (PRJ) 2010 mendatang, Kawasaki D-Tracker 150 Supermoto malah nongol duluan di acara tahunan OTOMOTIF, OTOBURSA Tumplek Blek.

Seolah tak mau melewatkan event dengan puluhan ribuan pengunjung, versi supermoto dari Kawasaki KLX 150 yang sudah duluan beredar ini ikutan tampil.

Seperti yang sudah diberitakan sebelumnya. Perbedaan dari Kawasaki KLX 150 tak terlalu banyak.

Paling mencolok adalah penggunaan ban khusus aspal di kedua kakinya. Sayangnya, lingkar roda yang dipakai adalah 14 inci, buka 17 inci.

Jadi terlihat terlalu kecil, tapi masih proporsional. Selain itu ground clearance-nya jadi sangat pendek. Kru OTOMOTIFNET.com yang tingginya hanya 165 saja masih bisa menapakan kedua kaki dengan sempurna.

Sedang suspesi dengan juga diganti pakai tipe upside down warna hitam yang diameternya sedikit lebih besar dari tipe teleskopik bawaan Kawasaki KLX 150. Selain itu perbedaan lain ada di desain spatbor depan dan striping yang bukan lagi menggunakan nama KLX 150.

Sayangnya saat dikonformasi pada petugas di stand Kawasaki saat loading barang tadi malam (7/5), tidak ada satu pun yang tahu harga jualnya. Tapi yang pasti model ini akan tetap mewarnai pasar motor sport tanah air!  

Penulis/Foto:Popo/Aant