Toyota Sienta Pesaing Honda Freed Resmi Meluncur

Rabu, 15 Juli 2015 | 08:57 WIB


Tokyo - Toyota Motor Corp akhirnya menghadirkan pesaing dari Honda Freed melalui sosok Toyota Sienta. MPV anyar Toyota ini resmi diluncurkan di Jepang. Hadir dengan tampilan yang benar-benar fresh, meninggalkan kesan kotak pada model pendahulunya.

Dijual di Jepang mulai 9 Juli, MPV kompak Toyota ini terinspirasi dari sepatu tracking dan menawarkan pintu geser dan kapasitas tiga baris kursi, dengan tata letak stadion yang unik, yakni meningkat secara bertahap ke arah belakang.

Desain eksteriornya juga cukup unik, kalau tidak mau dibilang aneh. Grill depan dibuat besar, mirip mobil-mobil Toyota saat ini, serta lampu yang desainnya menajam. Bagian belakang juga unik dengan garnish yang menghubungkan lampu kombinasi dengan bumper. 

Masuk ke kabinnya, kita akan mendapatkan layar sentuh 4,2 inci, layout instrumen pada dasbor yang mudah dibaca, dan beberapa kontrol yang terdapat pada konsul tengah. Dan Toyota Sienta menawarkan tiga warna interior yagn berbeda.

Ada dua pilihan mesin yang tersedia, mesin hybrid berkapasitas 1,5-liter dengan tenaga 73 dk dan mesin bensin konvensional dengan kapasitas  1.5-liter Siklus Atkinson bersama Cooled EGR (Exhaust Gas Recirculation) dan VVT-IE (Variable Valve Timing cerdas dengan Motor listrik). Mesin ini bertenaga 108 dk.

Toyota Sienta menjadi menarik untuk dibahas, karena kabarnya akan dihadirkan di Indonesia untuk menjadi pesaing Honda Freed. Toyota Indonesia akan menempatkan Sienta pada celah kosong diantara Avanza dan Innova. (mobil.otomotifnet.com)