Mercedes-Benz E-Class Terbaru Semakin Bertabur Teknologi

Kamis, 9 Juli 2015 | 07:25 WIB




Jakarta
- Kenyamanan berpadu teknologi tinggi. Itulah gambaran dari ketiga varian E-Class terbaru. E 400 Cabrio AMG, E 400 Coupe AMG dan E 200 Coupe AMG.
   
Ketiga varian tersebut membopong teknologi yang tak bisa dipandang sebelah mata. Berdasar data teknisnya, bukan hanya kenyamanan yang didapat, namun performa mesin juga sangat kuat.
   
Untuk E 400 Cabrio AMG dan E 400 Coupe AMG menggunakan mesin yang sama. Yakni V6 dengan turbocharger. Menghasilkan tenaga sebesar 333 dk dan mampu mencetak waktu 5,3 detik (E 400 Cabrio AMG) dan 5,2 detik (E 400 Coupe AMG) untuk mencapai kecepatan 100 km/jam dari posisi diam.
   
Dengan dibatasi, kecepatan puncak dari kedua varian tersebut bisa menyentuh angka 250 km/jam. Namun, jangan sampai mencoba kecepatan ini untuk wilayah Jakarta.
   
Sedangkan untuk E 200 Coupe AMG, mesinnya sedikit lebih kecil. Menggunakan konfigurasi 4 silinder segaris dengan kapasitas mesin 1.991 cc. Tenaga yang dimuntahkan sebesar 184 dk. Untuk mencapai kecepatan 100 km/jam hanya butuh waktu 7,8 detik. "Performa mesin sangat kuat. Sehingga E-Class ini enak dipakai berjalan kencang," seru Dr. Claus Weidner, Presiden dan CEO Mercedes-Benz Indonesia.
   
Kemampuan-kemampuan tersebut, bukan saja dari teknologi mesin semata. Namun juga berkat aplikasi transmisi 7G-Tronic Plus yang memiliki tingkat responsif terbilang tinggi. Perpindahan sangat cepat dan tak terasa.
   
Fitur utama lainnya yakni sudah diadopsinya active parking assist dengan teknologi parktronic. Sehingga akan memberi peringatan jika di depan atau belakang kendaraan ada hambatan.
   
Ketiga varian ini juga sudah dilengkapi dengan LED intelligent light system. Memberikan pencahayaan yang terbilang terang bagi pengendara, namun tidak menyilaukan bagi lawan pengendara. Sehingga tetap aman. (otomotifnet.com)