VW Combi Dakota Race-Taxi, Pakai Mesin Porsche Bi-Turbo

Sabtu, 15 Juni 2013 | 09:26 WIB


SwissVW Combi Dakota yang kita kenal di Indonesia sejatinya adalah mobil keluarga dengan tenaga besar yang biasa menjadi lapak modifikasi bagi pecinta mobil lawas. 

Tetapi tidak bagi Fred Bernhard, VW Dakota keluaran lawas dijadikannya sebuah Race-Taxi yang performanya sanggup mengasapi mobil sport semisal Aston Martin dan GT3 di sirkuit. 

Mobil minibus tersebut disulap menjadi mobil dengan karakter balap yang kental dengan menanamkan sebuah mesin boxer berlabel Porsche dengan tipe 993 Bi-Turbo keluaran tahun 1995.

Dilirik dari tampilan mobil berbadan gambot ini tidaklah terlihat ada modifikasi ekstrim, bodi berkelir putih abu-abu dengan strip orange di sekujur tubuh gambotnya ada warna berbeda yang terlihat di bagian atap VW bus yang berkelir hitam dengan bahan Kevlar. 

Bagian eksterior pun ada sedikit sentuhan dari produk Porsche yaitu bagian spion, selain itu sentuhan berbeda pun terlihat pada velg BBS Magnesium yang dibalut dengan karet hitam keluaran Pirelli bertipe P-Zero. 

Jendela belakang mendapat sentuhan kecil untuk membantu pendinginan mesin di bagian buritan, dibuatlah lubang yang terhubung dengan selang berukuran besar untuk membantu kinerja pendinginan mesin.

Menilik ke dalam interior terlihat empat jok balap keluaran Recaro disandingkan dengan seatbelt keluaran Schroth. Tak lupa sang pemilik menanamkan part Porsche di dalam VW gambot ini, bagian dashboard mencomot dari Porsche 993 yang ditemani dengan lingkar kemudi keluaran Sparco.

Mesin yang ditanamkan sang pemilik mendapat suntikan part dari ESR Racing yang membuat kenaikan tenaga menjadi 550 hp, tenaga besar yang dihasilkan oleh mesin tersebut di salurkan melalui transmisi 996 GT3 enam percepatan. 

Untuk meredam getaran dari jalan, sang empunya mobil ini mempercayakan kepada produk keluaran Bilstein dan Eibach, tidak sampai disitu ada beberapa bagian yang dibuat custom untuk menopang bodi gambot mobil kelahiran Jerman ini.

Anda tertarik menjadi penumpangnya? (mobil.otomotifnet.com)