Tes Penumpang Rolls Royce Ghost, Hotel Berjalan Pada Kendali Anda

billy - Jumat, 19 Agustus 2011 | 13:20 WIB

(billy - )


Jakarta - Terimakasih kepada RollsRoyce Motor Cars Jakarta, sebagai distributor resmi Rolls Royce di Indonesia. Kesempatan langka menjajal salah satu dari variannya, Rolls Royce Ghost pun bisa terwujud.

Impressi yang menakjubkan ketika OTOMOTIFNET.com dihadapkan langsung pada sesosok mobil mewah asal Goodwood Inggris ini dan ketika mengendarainya, nuansa sebuah hotel berjalan terbesit pada benak. Seperti apa rasanya? Yuk kita ulas!

Tidak seperti Phantom yang cenderung kental dengan kemewahan, Ghost tampil sedikit lebih dinamis dengan desain yang romantis, namun tegas mengedepankan sebuah mobil mewah yang sporty, sambil tetap mengusung slogan Spirit of Ecstasy.

Mulai dari grill depan yang mewah dengan nuansa kaku khas Inggris, dipadu dengan desain lampu yang elegan dan futuristik. Desain wajah yang mengalir harmonis sampai pada landaian bagian belakangnya yang mengisyaratkan mobil ini juga bisa diajak berlari.

Membuka pintu, kelapangan kabinnya langsung mempersilahkan OTOMOTIFNET.com untuk menduduki kursi belakang. Masuk kedalam kabin, anda akan melupakan kalau sedang berada didalam sebuah mobil. Nuansa kayu yang eksotik, juga aksen krom yang elegan, serta kelembutan kulit pembungkus jok dan karpet yang mendominasi seruangan kabin Ghost yang menenangkan.

Joknya lebih cenderung dirancang sebagai sofa berlapis kulit, sangat nyaman mendekap punggung. Dibagian tengah jok belakang, terdapat konsol untuk melakukan kontrol terhadap audio, tv, AC, juga segala sesuatu yang ada didalam kabin. Oiya, bahkan di door trim, terdapat tombol untuk mengaktifkan pemijat jok.

Dan mobil pun berjalan. Kabin tetap senyap, tidak ada sedikitpun raungan mesin, maupun hentakan akselarasi awal yang biasanya terasa. Mobil ini begitu lembut. Bahkan, ketika melintasi jalan bumpy sekalipun, rasanya seperti mengayun karena guncangan di dalam kabin sangat minim sekali.

Sambil merasakan kursi pemijat yang punya dua opsi pola pemijatan, dihadapan pada bagian punggung belakang jok depan, monitor 10 inci menyiarkan acara TV maupun DVD, juga sebuah meja lipat yang bisa digunakan untuk menaruh laptop anda ketika sedang bekerja didalam mobil.

Melintasi jalan raya dikawasan Prapanca - Antasari yang semrawut, juga melintas tol lingkar luar menuju Serpong, dijamin, tidak akan membuat penumpang didalam kabin merasa stress. Sebuah kenyamanan dari hotel berjalan ala Inggris Raya.

Tapi, mau tau harga untuk menebus kenyamanan tersebut? Siapkan saja tabungan anda minimal Rp 8 Miliaran. Maka, mobil yang dibuat tangan selama 450 jam di pabrik GoodWood Inggris ini bisa menjadi pelengkap hunian garasi rumah anda. (mobil.otomotifnet.com)