Awal kemunculan tahun 1999, Taruna punya tiga tipe, yaitu CL, CX dan CSX. Tipe CL kelas bawah, tidak dilengkapi AC dan tape. Sedangkan CX hanya ada AC dan pelek alloy. Sementara itu CSX ada electric window, bumper guard, electric window, roof rack dan side body moulding. Generasi pertama bermesin 1.600 cc SOHC 16 valve.
Setahun sesudahnya, varian CSR dengan sistem injeksi dihadirkan. Masuk tahun 2001, hadir F-Series (FL, FX dan FGX). Beda dengan tipe C-Series dengan 7-seater bermesin 1.500 cc.
Selang pergantian tahun, makin banyak pengembangan, seperti tahun 2003, Taruna facelift minor change diluncurkan. Adapun perubahan pada gril, pelek alloy, jok lapis corak, wiper belakang dan tutup ban serep. Baru pada tahun 2005, Taruna berganti nama menjadi Oxxy. (mobil.otomotifnet.com)