Jakarta - Jika mengacu pada kompresi, hampir semua mobil MPV (Multi Purpose Vehicle) dan SUV (Sport Utility Vehicle) yang beredar di Tanah Air membutuhkan bahan bakar beroktan 92, bukan 88 seperti premium.
Seperti diungkapkan Dadi Hendriadi, Technical Service Division Head, PT Toyota Astra Motor, pada artikel sebelumnya Ia menjelaskan bahwa mobil dengan kompresi ruang bakar di atas 9:1 sebaiknya menggunakan bahan bakar beroktan 92.
"Yang biasa jadi standar ada di perbandingan kompresi 9:1, tapi nilai itu bukan harga mati,” menurutnya.
Pada mobil dengan rasio kompresi yang tinggi, dibutuhkan juga nilai oktan bahan bakar yang tinggi. Semakin tinggi nilai oktan, maka semakin tahan terhadap kompresi.
Bila menggunakan bahan bakar dengan oktan yang lebih rendah daripada yang dibutuhkan, maka sebagian bahan bakar akan meledak lebih dahulu sebelum proses kompresi selesai. Kejadian ini disebut knocking.
Biasanya pada mobil modern sudah dilengkapi dengan knocking sensor, dimana mesin akan mengatur secara otomatis jumlah bahan bakar yang dikeluarkan ketika terjadi knocking.
Efeknya tentu akan membuat konsumsi BBM mobil menjadi semakin boros karena jumlah bahan bakar yang dikeluarkan semakin banyak.
Berikut adalah daftar kompresi mobil-mobil MPV dan SUV yang ada di Indonesia:
MPV (Multi Purpose Vehicle)
Small MPV
Datsun Go+ / HR12DE / 1198cc / 9,8 : 1
Toyota Avanza / 3SZ-VE / 1495cc / 11,0 : 1
Daihatsu Xenia / K3-VE / 1298cc / 10,0 : 1
Suzuki Ertiga / K14B / 1373cc / 10,0 : 1
Honda Mobilio / L15A / 1496cc / 10,3 : 1
Chevrolet Spin / S-TEC III / 1485cc / 10,2 : 1
Nissan Grand Livina / HR15DE / 1498cc / 10,5 : 1
Small Box MPV
Nissan Evalia / HR15DE / 1498cc / 10,5 : 1
Suzuki APV / G15A / 1493cc / 9,5 : 1
Daihatsu Luxio / Gran Max / 3SZ-VE / 1495cc / 10,0 : 1
Medium MPV
Toyota Kijang Innova / 1TR-FE / 1998cc / 9,8 : 1
Kia Carens / Theta II G4KD / 1998cc / 10,5 : 1
Proton Exora 1.6 L / CAMPRO CPS / 1597cc / 10,0 : 1
Big MPV
Toyota NAV1 / 3ZR-FAE / 1987cc / 10,0 : 1
Nissan Serena / MR20DD / 1997cc / 10,2 : 1
Mazda Biante SkyActiv / SkyActiv-G 2.0 L PE-VPS / 1998cc / 12,0 : 1
Mitsubishi Delica / 4B11 / 1998cc / 10,0 : 1
Luxury MPV
Toyota Alphard / 2AZ-FE 2362cc / 9,8 : 1
Nissan Elgrand / QR25DE 2488cc / 9,8 : 1
Hyundai H1 / Theta II 2.4L / 2359cc / 10,5 : 1
Volkswagen Caravelle / EA888 / 1984cc / 9,6 : 1
Honda Odyssey / K24W / 2356cc / 10,1 : 1
SUV (Sport Utility Vehicle)
Small SUV
Toyota Rush - Daihatsu Terios / 3SZ-VE / 1495cc / 11,0 : 1
Ford Ecosport / 1.5 Duratec Ti-VCT / 1499cc / 11,0 : 1
Nissan Juke / HR15DE / 1498cc / 10,5 : 1
Medium SUV
Honda CR-V / K24Z / 2354cc / 10,0 : 1
Mazda CX-5 SkyActiv-G 2.0 L / PE-VPS / 1998cc / 13,0 : 1
Chevrolet Captiva / ECOTEC LE-9 / 2384cc / 10,4 : 1
Subaru XV / FB20 / 1995cc / 10,5 : 1
Mitsubishi Outlander Sport / 4B11 / 1998cc / 10,0 : 1
Hyundai Tucson - Kia Sportage / NU MPi 2.0L / 1999cc / 10,3 : 1
Nissan X-Trail / QR25DE / 2488cc / 9,8 : 1
Big SUV
Mitsubishi Pajero Sport V6 / 6B31 / 2988cc / 10,5 : 1
Toyota Fortuner 2.7 / 2TR-FE / 2693cc / 9,6:1
Hyundai Santa Fe - Kia Sorento / Theta II G4K / 2359cc / 10,5 : 1
(mobil.otomotifnet.com)