Semarang - NEA alias Nasmoco Emergency Assistance, adalah armada terdepan dari diler resmi Toyota di Jawa Tengah dan DI Yogyakarta. Yang dimaksud terdepan, sanggup dihubungi dan datang untuk menangani masalah emergency pengguna Toyota ketika menemui kendala di jalan.
"Jadi bagi pengguna Toyota alami problem mobilnya, tinggal angkat hape dan kontak jaringan bengkel kami yang terdekat, kami akan datang menangani problem yang sifatnya emergency. Atau bisa ditangani segera. Bilapun ternyata problemnya berat, akan kami derek ke bengkel Nasmoco terdekat," yakin Dwi Aprianto Yakobus, service operation manager PT. New Ratna Motor.
Buat tahu nih unit armada NEA adalah Toyota Kijang Innova keluaran terbaru dan dilengkapi peranti yang diperuntukkan untuk problem yang bersifat emergency. Jumlah unitnya total 23 unit. Tersebar di segala penjuru Jawa Tengah dan DIY, dimana bengkel Nasmoco berada. oh ya biaya jasanya free.
Konsumen paling hanya dikenai biaya pergantian sparepart atau suku cadang. Itu pun bila ada pergantian sparepart lho.
Maka bagi pengguna Toyota yang menikmati liburan, dan melintasi wilayah Jawa Tengah, DIY, Monggo mengintip website Nasmoco.co.id untuk tahu nomor telepon NEA. Karena mereka standby 24 jam. Monggo deh, siapa tahu dibutuhkan, bukan begitu? (mobil.otomotifnet.com)