MotoGP : Pol Espargaro Ibarat Mimpi Bisa Start Baris Terdepan

Minggu, 18 Mei 2014 | 09:38 WIB


Mendapat posisi dua kualifikasi, yang artinya akan start baris terdepan bareng Marc Marquez diakui seperti mimpi oleh Pol Espargaro. Rider rookie tim Monster Yamaha Tech 3 ini girang banget bisa mempersembahkan kualifikasi terbaiknya pada laga kandang tim yang bermarkas di Perancis ini.

“Aku kayak terbang tinggi saat ini, aku sangat senang dan bangga bisa membuat lap time ini pada balapan di negeri asal tim. Ini adalah mimpi buatku. Anda lihat tiga rider terdepan di TV dan berpikir mungkin suatu hari aku akan ada di sana,” seru Pol Espargaro. Bagaimana tidak, rider tim satelit ini bisa mengungguli lap time tim pabrikan Yamaha sekalipun.

“Kami jadi lebih percaya diri selama akhir pekan dan akhirnya kami bisa mendapatkan putaran yang baik. ritme balapku pastinya tidak sama dengan rider top lain, tapi kami punya sedikit keuntungan start di depan mereka dan aku akan berusaha membuat jarak,” lanjutnya seraya bicara berusaha menggapai podium pertamanya menilik dari ritme balap.

“Pasti aku akan berjuang untuk itu (podium, Red) tapi kita harus realistis. Kami telah melakukan akhir pekan bagus dan membuat satu putaran bagus tapi pastinya Jorge punya ritme bagus, juga Valentino dan Dani. Agak gila untuk berpikir podium di sini. Mungkin pada beberapa balap lagi. Saat ini tampak jauh tapi pastinya akan kucoba,” tukasnya. (otosprot.co.id)