F1 : 4 Pembalap Kena Penalti Mundur Posisi Start

Dimas Pradopo - Sabtu, 20 Juni 2015 | 23:41 WIB

(Dimas Pradopo - )


Spielberg – Hasil kualifikasi GP Austria di Red Bull Ring, Spielberg, Sabtu siang (20/6) sudah diketahui, namun posisi start akan berubah karena ada 4 pembalap yang kena penalti mundur posisi startnya.

Pembalap McLaren, Jenson Button mendapat total hukuman mundur 25 posisi start karena mengganti 4 komponen mesin menjelang GP Austria. Mobil MP4-30 yang dikendarai juara dunia 2009 itu mengalami sejumlah penggantian komponen.

Dikonfirmasikan mobil Button memakai ICE, MGU-K, MGU-H dan turbo baru yang membuatnya terkena penalti. Pada sesi kualifikasi, ia berada di urutan 17. Nah, lo..kalau ditambah mundur 25 posisi start jadi start dari urutan berapa ya, kan hanya ada 20 pembalap.

Rekan setimnya, Fernando juga tak luput dari penalti yang sama. Pada latihan bebas ketiga ia mengganti girboks mendapat penalti mundur 5 posisi. Ditambah 20 penalti sebelumnya. Juara dunia dua kali itu berada di urutan 15 pada sesi kualifikasi.

Dua pembalap lainnya yang kena penalti, dari tim Red Bull. Mobil RB11 yang dikemudikan Daniel Ricciardo dan Daniil Kvyat ganti mesin. Masing-masing dikenakan hukuman mundur 10 posisi start. 

Dari hasil kualifikasi, Kvyat jadi pembalap ke-8 tercepat dan Ricciardo ke-14. (otosport.otomotifnet.com)