Sebagai upaya mendukung program pemerintah untuk menciptakan budaya tertib berlalu lintas sejak usia dini, PT Shell Indonesia (SI) kembali menyelengarakan kegiatan "Shell Road Safety Competition" untuk keempat kalinya bagi para murid Sekolah Dasar di DKI Jakarta.
Totalnya ada 25 Sekolah Dasar mengikuti program yang merupakan hasil kerjasama PT SI dengan Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya dan Dinas Pendidikan Propinsi DKI Jakarta ini. Tahun ini lokasinya dipusatkan di Taman Saka Bhayangkara, Cibubur (19/12) .
"Disiplin berlalu lintas merupakan bagian dari pendidikan karakter bangsa dengan menanamkan sadar etika berlalu lintas sejak dini," terang Darwin Silalahi, Presiden Direktur dan Country Chairman Shell Indonesia.
"Shell Indonesia akan terus mempromosikan kampanye tertib belalu lintas dan aman di jalan, tidak hanya terhadap pegawainya ataupun kontraktor yang bekerja untuk kami, tetapi juga kepada masyarakat, khususnya kepada adik-adik siswa Sekolah Dasar," tambahnya.
Untuk memudahkan penyampaian program pelatihan tertib berlalu lintas kepada anak-anak, Shell telah menciptakan dua maskot berupa tokoh boneka perempuan yakni Tisa, singkatan dari Think Safety, dan Aksa, dari Act Safely.
Dua tokoh maskot ini kemudian dituangkan ke dalam berbagai cerita berilustrasi di dalam buku komik ‘Petualangan Tisa dan Aksa’ yang dibagikan secara gratis kepada murid-murid Sekolah Dasar. (motorplus-online.com)