Pilihan Sepatu Outdoor Untuk Bikers, Lokal Lisensi Luar

billy - Selasa, 4 September 2012 | 12:10 WIB

(billy - )


Pilihan sepatu berkendara kini makin bervariasi. Mulai dari yang berlabel beken alias branded dengan harga yang bisa mencapai jutaan. Sampai kepada produk lokalan yang berharga ratusan ribu rupiah. Merek berkelas seperti Alpinestar, Sidi sudah dikenal banyak pengendara premium. Begitu juga dengan merek lokal yang dibikin oleh produsen apparel seperti AHRS dan HRP.

Selain pilihan di atas, pengendara juga bisa menggunakan sepatu berkualitas lainnya. Sepatu bikinan lokal dengan lisensi dari luar yang juga berkualitas. “Ada beberapa merek terkenak yang dibikin di sini seperti merek Rey, Boogie, Autobahn, Eiger dan Hi-Tech. Merek-merek ini terkenal sebagai pembuat perlengkapan outdoor yang berkualitas,” jelas Afyani, punggawa Tri Arga, penjual sepatu itu.

Soal model pun juga tidak ketinggalan. Seperti misalnya, merek Autobahn yang dilengkapi dengan penguat besi di sisi belakang. Atau merek Eiger yang punya beberapa pilihan warna, hitam atau coklat. Harga yang ditawarkan juga relatif terjangkau.

Seperti misalnya, Eiger yang dijual di kisaran Rp 775-825 ribu, Rey seharga Rp 365-475 ribu, Boogie yang dihargai Rp 430 ribu, Autobahn dijual Rp 490 ribu dan Hi-Tech yang dilego antara Rp 400-450 ribu.

“Semua sepatu ini dibuat dari kulit dan waterproof,” kata pria yang mangkal di Jl. Inspeksi Saluran, Komp. PU, No. 3D, Kalimalang, Jakarta Timur.

Sepatu ini selain sudah memenuhi standar keselamatan dengan model di atas mata kaki, juga memiliki keunggulan dengan alas bawah atau sol yang antislip.

“Bahan dari plastik khusus sehingga kalau berjalan di lokasi licin nggak bakal slip. Sepatu akan diam sewaktu terletak di footstep,” bilang pria yang bisa dikontak lebih lanjut di nomor (021) 86601926 dan 5874534.  (motorplus-online.com)