Ford EcoSport, Calon Pesaing Rush-Terios sudah Dipesan 1.000 unit

Sabtu, 15 Maret 2014 | 06:30 WIB



Hua Hin - Sejak pertama kali diperkenalkan di Indonesia Januari 2014 lalu, Ford EcoSport yang merupakan calon pesaing Toyota Rush dan Daihatsu Terios, sudah terpesan sebanyak 1.000 unit.

Managing Director Ford Motor Indonesia, Bagus Susanto mengungkapkannya langsung ketika menemani otomotifnet.com melakukan test drive Ford EcoSport di Hua Hin Thailand, hari ini (15/3).

"Sebenarnya bisa lebih dari 1000 unit ya, kalau kita hitung semua yang mengatakan tertarik. Tapi sejauh ini kita hanya mendata yang sudah menyerahkan uang tanda jadi sebesar Rp 5 Jutaan," ujar Bagus.

Ford membanderol EcoSport mulai dari Rp 195,4 juta sampai Rp 242,4 juta yang dilengkapi dengan mesin empat silinder 1.5L Ti-VCT yang menghasilkan tenaga 110 dk dan torsinya 142 Nm. Mesin ini dikawinkan bersama transmisi otomatis enam percepatan Ford PowerShift atau transmisi manual lima percepatan. (mobil.otomotifnet.com)