Ingolstad - Baru akan dipamerkan pada Paris Motor Show, September mendatang, Audi TT baru generasi ketiga sudah bocor di media online. Meski sosoknya dalam bentuk sketsa, desainnya terinspirasi dari Bauhaus dan sudah bisa memberi gambar sesungguhnya bentuk kupe 2+2 ini.
Dari sketsa itu menyiratkan, kunci utama perubahan tampak dari eksterior dengan sudut lebih merinci. Trus, desain lampu baru tampak lebih tajam yang menyatu dengan tarikan garis pada kerangka gril tunggal dan bodi samping sampai ke ujung lampu belakang.
Begitu juga dengan saluran udara yang besar di bawah gril telah disesuaikan dengan unsur penampilan dari bagian lain. Termasuk logo empat ring menyatu diletakkan di ujung kap mesin dan ruang roda yang besar.
Pindah ke belakang. Sama seperti lampu depan, desain lampu belakang yang mengotak, setiap sudut menyatu dengan tarikan garis samping, atap, dan ujung tailgate serta garis fitur horisontal, sehingga mengesankan sosok belakang yang lebar.
Menurut orang dalam di Ingolstad bahwa dimensi Audi TT baru ini mendekati dengan generasi sebelumnya (II), juga akan menggunakan kombinasi baja dan aluminium dengan target bobot di bawah 1.260 kg yang dimiliki Audi TT Gen.II.
Untuk tenaga penggerak, sedan kupe 2+2 ini akan dipasangi mesin melintang empat silinder bensin dilengkapi turbocharged. Ada dua pilihan mesin berkode EA888, yakni 1.8L bertenaga 177 dk dan 2.0L dengan 217 dk dari.Tenaga disalurkan melalui transmism manual 6-speed dan matik dual clutch S-Tronic yang pengoperasiannya bisa memakai paddle shift. (Mobil.Otomotifnet.com)