“Kalau mau beli G-Klasse ini, usahakan eksterior masih dalam kondisi utuh dan lengkap,” ujar Budi Santoso dari Biems Mercedes Parts di bilangan Pejaten, Pasar Minggu, Jaksel. Lengkap dalam artian seperti list-list bodi, frame lampu, gril, bemper, dan lainnya masih ada terpasang. “Kalau sampai tidak lengkap, selain mencarinya susah, harganya pun bisa mahal,” tambahnya.
Untuk mesin, biasanya kuat dan jarang rusak. Kalau rusak pun bisa engine swap dengan mesin yang kondisinya lebih bagus,” tukas Budi. Kalau mau tahu berapa biaya engine swap dan apa saja pilihan mesinnya, coba baca artikel Pilihan Engine Swap G-Klasse