Pasang Throttle Controller Nissan March, Bisa Cegah Mobil Nyeruduk

billy - Jumat, 30 Maret 2012 | 08:28 WIB

(billy - )



Teknologi kendaraan semakin berkembang, termasuk sistem drive by wire yang sudah diadopsi pada Nissan March. Dengan teknologi ini, memungkinkan peranti aftermarket seperti pemasangan Throttle Controller yang mengatur bukaan skep dengan injakan pedal gas. Malah, untuk meningkatkan keselamatan pun bisa juga, terutama saat mundur, tunggangan tidak akan mudah nyeruduk! Seperti apa cara kerjanya?

LAMPU MUNDUR

Throttle Controller ini bisa didapat di pasaran. Fungsinya, sebagai perantara antara pedal gas dan skep pada throttle body di mobil dengan drive by wire.

Dengan peranti ini, bisa diatur bukaan gasnya. Bisa lebih kecil dari injakan gas untuk menghemat bahan bakar, serta bisa dibuat lebih cepat, terutama untuk sensasi performa lebih responsif.

Di antaranya produk Optima-X."Ada setting-an untuk hemat bahan bakar, dengan mode Eco, Normal dan Sport, agar injakan pedal gas lebih responsif," ujar Joseph Indra dari Optima-X Garage, di kawasan Jln Pajajaran, Bandung, Jabar.

Tetapi, ada fitur lain di peranti berharga Rp 1 jutaan ini, yaitu kabel yang dihubungkan dengan lampu mundur. "Jadi apa pun setting-an yang sedang dipakai, pada saat mundur, setting-an skep akan berubah menjadi lamban. Sehingga tak terlalu responsif terhadap tekanan pedal gas," lanjutnya. Jadi, risiko mobil terlalu cepat saat mundur bisa direduksi, sehingga mencegah mobil nyeruduk.


Pada peranti ini, terbagi dalam beberapa bagian. Yaitu modul, kabel perantara, display, kabel yang terhubung dengan OBD sebagai arus masuk, serta kabel yang nantinya akan dihubungkan dengan lampu mundur (Gbr.1).

Memasangnya pun cukup mudah, pertama-tama matikan mesin dan lepas kunci kontak. Biarkan selama minimal 10 menit, lalu lakukan langkah-langkah pemasangan pada alat yang sistemnya plug and play ini.

Lepas soket dari pedal gas, lalu hubungkan dengan soket pada kabel perantara. Kabel yang tadi terhubung dengan pedal tersebut disambung pada bagian lain di kabel perantara. Lantas, kabel kecil dari perantara itu dihubungkan dengan modul (Gbr.2). Begitu pun kabel display-nya pasangkan hingga semua bagian terhubung.

Lalu, putar kunci kontak ke posisi ON, lalu tekan tombol Mode hingga tampak angka 7 hingga 0 (Gbr.3). Setelah angka menunjukkan 0, jangan tekan pedal gas lalu tekan SET untuk posisi pedal terangkat. Kemudian untuk posisi pedal ditekan, akan muncul huruf H dengan besaran voltnya. Injak gas sampai habis (gbr.4) lantas tekan SET.


Tentu, hal ini dilakukan setelah kabel pengaman yang terhubung dengan kabel pendek pada modul dihubungkan dengan kabel positif lampu mundur (Gbr.5). “Jika lampunya negatif, pasang relay negatif dulu,” tambahnya.

Selain bermanfaat untuk setelan pedal gas, juga memberi rasa aman saat mundur dengan respon pedal gas yang tak terlalu responsif. (mobil.otomotifnet.com)