Cermat Memilih Grill Bekas, Ada Kode Keluaran Tahun Kendaraan

billy - Jumat, 30 Maret 2012 | 16:04 WIB

(billy - )

Untuk pemilihan gril ada baiknya melihat kaki-kaki (istilah pedagang limbahan untuk breket) masih asli atau buatan. “Biasanya kalau breket asli begitu dipasangkan dengan mobil langsung presisi. Sedangkan kalau sudah direkondisi masih perlu ketelitian dalam pemasangan,” jelas Tami.

Selanjutnya di balik gril juga terdapat logo atau merek terten­tu. “Ada juga kode keluaran tahun kendaraan,” bilangnya. Semisal kode 01, 02, dan 03 yang artinya gri itu untuk mobil tertentu keluaran tahun 2001, 2002, dan 2003.

Nah agar tampilan gril terjaga dengan baik sebaiknya minta proses pemolesan. “Biasanya sudah termasuk biaya pemasangan dan pemolesan,” bilang pria bertubuh gempal itu (mobil.otomotifnet.com)