Rem Nissan March, Usir Bunyi Ubah Sisi

billy - Senin, 12 Desember 2011 | 09:04 WIB

(billy - )

 
JAKARTA - Beberapa pengguna Nissan March agak terganggu oleh bunyi yang muncul dari roda belakang. "Tiap mundur berbunyi," ujar Tony, pengguna March berkelir hitam. Hal serupa diungkap Rio yang menggunakan March matik. "Setiap baru bergerak mundur, ada bunyi yang terdengar dulu, baru mobil jalan," ungkapnya. Wah, apa sebab begitu? Lantas bagaimana menanganinya?

GARANSI TUKAR BARU
Setelah ditelusuri penyebabnya, masalahnya ada di rem belakang. Pengurang laju berbentuk teromol ini menjadi sumber yang mengeluarkan bunyi. Tak hanya saat mundur, tetapi ada lagi yang saat bergerak maju setelah parkir cukup lama. "Ada juga yang setelah dicuci," ungkap Teddy Irawan, Vice President Director Marketing and Sales PT Nissan Motor Indonesia.

 Tuas rem tangan bisa ditarik beberapa saat sambil berjalan untuk menghilangkan bunyi
Menurutnya, jika menemui hal tersebut di March cukup dibawa ke bengkel resmi saja. "Nanti diganti brake shoes (kampas rem, red)," ungkap Teddy.

Hal ini tak dipungut biaya, cukup dibawa ke bengkel resmi, lantas akan diganti dengan kampas rem baru yang waktu pengerjaannya pun tak lama.

"Sebabnya, kemungkinan besar dari sisi kampas rem yang sudutnya tak sesuai, sehingga saat bergerak dan kampasnya sedikit bergeser dan menimbulkan bunyi," ujarnya.

 Sisi luar kampas rem lebih miring bisa menghilangkan bunyinya
Menurut lelaki penggemar motocross itu, pada kampas rem yang terbaru bagian yang kurang sesuai itu sudah diperbaiki. Ada cara yang dilakukan semisal menarik sedikit rem tangan saat mobil berjalan beberapa meter, hingga bunyinya hilang. Nanti bagian yang bergesek akan ‘termakan' dan bentuknya kembali sesuai dengan permukaan teromolnya.

"Tetapi sebaiknya diganti baru saja di bengkel resmi," tukas Teddy. Tentu dengan harapan penggantian parts ini bisa benar-benar menghilangkan bunyi tersebut. Semoga! (mobil.otomotifnet.com)