Percantik Pelat Nomor Polisi Pakai Plate Holder Aftermarket, Murah Kok

billy - Jumat, 29 April 2011 | 13:07 WIB

(billy - )

 JAKARTA - Mobil-mobil baru kini sudah dibekali dudukan pelat TNKB (Gbr.1), yang disediakan pihak showroom penjualnya. Namun sayangnya, frame nopol ini tak bisa dibeli oleh pemilik mobil lain, dengan dalih hanya diperuntukkan bagi pembeli mobil baru sebagai komplimen.”Memang tidak dijual bebas,’’ terang Andrian, pemasar mobil  Auto2000 Cilandak, Jaksel.

Tapi enggak usah khawatir jika ingin mendapatkannya. Meski bukan versi dealer ATPM, bahan yang dipakai sama saja, yaitu plastik semi elastis. Secara desain memang sudah dirancang sesuai ukuran pelat TNKB, namun bisa sekaligus ditambahkan aksen nama produk tertentu bahkan merek besutan Anda (Gbr.2).

Versi aftermarket seperti yang ditawarkan Wealthy Indonesia ini dibanderol sekitar Rp 100 ribu per pasang. "Materialnya sedikit lebih kaku ketimbang frame plastik bawaan mobil baru," kata Alfons, sales manager Wealthy di Meruya, Jakbar.

 Memasangnya juga tidak sulit, karena sudah tersedia beberapa lubang sebagai dudukan baut, menyesuaikan dengan posisi lubang baut di setiap mobil. Posisikan tepat di tengah bemper (depan dan belakang), supaya terlihat lebih rapi saat terpasang pelat nopol nanti.

Sediakan dua baut berikut ringnya, untuk setiap frame plastik ini. Kemudian kencangkan baut pada lubang di bemper, setelah posisinya tepat berada di tengah (Gbr.3).

Menurut Alfons, model yang baru dirilis beberapa waktu lalu itu, juga dilengkapi tulang penjepit pada bagian frame atas dan bawah (Gbr.4). "Tujuannya agar bisa tetap menjepit dengan baik, meskipun sering dibuka-tutup," jelas pria jangkung ini.

Keuntungan memakai dudukan pelat seperti bawaan mobil baru ini, seperti permukaan cat pada bemper depan dan belakang tidak mudah lecet karena tertekan pelat nopol.

Selain itu, posisi pelat tak mudah bergeser atau bengkok karena tersenggol kaki atau terserempet motor. Sebab dudukan pelat berbahan plastik ini cukup kuat menahan benturan, sehingga permukaan pelat nopol bisa tetap mulus dan tahan lama. Pelat nopol juga enggak perlu dilubangi.

Nah jika sudah terlihat elegan dan rapi bisa juga dipercantik dengan stiker  nama klub atau produk aftermaket. “Paling cuma Rp 5.000 untuk stiker Nismo atau TRD,” tambah Boedhy dari Champ sticker, Jaktim.  (mobil.otomotifnet.com)