Ragam Aksesoris Honda Civic Lawas, dari OEM hingga Tuner

billy - Kamis, 19 Mei 2011 | 10:02 WIB

(billy - )


JAKARTA - Perkara personalisasi juga jadi pilihan pecinta Civic generasi keempat. Caranya adalah dengan menyematkan ragam aksesori atau bahkan memodifikasi bagian-bagian yang dirasa penting.

“Untuk aksesori Honda Accessories agak susah carinya di sini. Kebanyakan harus berburu ke Malaysia atau lihat di eBay,” ucap Ade Indra, salah seorang pemilik Nouva modifikasi.

Menurutnya, banyak item yang bisa disematkan. Misalnya roof concole, arm rest, headrest jok belakang, kaca film, door visor, spoiler rectractable mirror, front lips. Dimana sebagian juga bisa mengaplikasi milik Civic EF9 versi JDM.

“Harga untung-untungan, kalau masih gampang dapetnya bisa murah. Misalnya kaca film, saya beli Rp 200 ribu buat kaca yang kiri dan kanan. Yang belakang Rp 150 ribu,” terang Badooy.

Sementara itu, opsi in-house tuner Mugen juga bisa dilirik. Karena ada beberapa aksesori yang bisa diambil. Misalnya, velg, body stripping, twin pipe exhaust, reservoir tank, oil cap dan beberapa perangkat interior seperti setir, pedal set, shift knob.

Tapi untuk yang ini, mesti ekstra sabar memburunya. Pasalnya kebanyakan sudah di tangan kolektor dan enggan dilepas.  (mobil.otomotifnet.com)