10 Mobil Terlaris, Mobil Murah dan Honda Mobilio Masuk 3 Besar

Rabu, 12 Maret 2014 | 12:02 WIB


Jakarta - Penjualan mobil di awal tahun 2014 ini mulai menggairahkan. Banyak pemain-pemain lama yang harus rela tergusur oleh pendatang baru. Salah satunya, mobil murah yang masuk peringkat tiga besar, serta pndatang baru yang langsung unjuk gigi.

Berdasarkan data penjualan Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) yang dirilis hari ini (12/3) secara total penjualan mobil nasional di Februari 2014 mencapai 111.767 unit. Sementara di Januari 2014, terjual sebanyak 103.510 unit.

Seperti biasa, Toyota Avanza masih merajai peringkat, meski penjualannya menurun, menjadi 15.708 unit. Namun, menariknya, di urutan kedua, ada Toyota Agya, sebagai mobil murah pertama yang masih peringkat tiga besar dengan penjualan 7.461 unit.

Honda Mobilio melengkapi jajaran tiga besar mobil terlaris nasional. MPV tujuh penumpang pendatang baru dari Honda ini langsung merangsek ke posisi ketiga dengan penjualan sebanyak 6.241 unit.

Berikut daftar 10 Mobil terlaris Februari 2014:

1. Toyota Avanza 15.708 unit
2. Astra Toyota Agya 7.461 unit
3. Honda Mobilio 6.241 unit
4. Toyota Kijang Innova 5.179 unit
5. Daihatsu Xenia 5.137 unit
6. Astra Daihatsu Ayla 4.590 unit
7. Suzuki Ertiga 3.216 unit
8. Suzuki APV 2.859 unit
9. Toyota Rush 2.806 unit
10. Suzuki Karimun Wagon R 2.158 unit

(mobil.otomotifnet.com)