Lorenzo : Yamaha Hanya Tes Sasis di Valencia, Mesin Baru Akan Dicoba di Sepang

Minggu, 1 Desember 2013 | 07:33 WIB


Jorge Lorenzo kembali datang ke Jakarta untuk kesekian kalinya. Bertepatan dengan gelaran Asean Cup Race, sekaligus perkenalan beberapa moge Yamaha. OTOMOTIFNET bareng dengan Tabloid OTOMOTIF berkesempatan melakukan wawancara eksklusif dengan The X-Fuera di Hotel Mulia (30/11) kemarin.

Dalam sesi yang cukup singkat, Lorenzo mengungkap sesi tes resmi setelah balap seri terakhir di Valencia (11-13/11). Dalam sesi tes tiga hari itu, Yamaha hanya melakukan tes selama dua hari dan Lorenzo menyebut hasil positif dari sasis baru yang didapat dari sesi itu.

“Sebenarnya di Valencia, kami hanya mencoba sasis baru. Kami belum membawa mesin baru, nanti baru akan dicoba di Sepang. Di Sepang kami punnya beberapa komponen baru di mesin, namun di Valencia kami hanya mencoba sasis baru,” ujar Lorenzo.

“Kami merasakan beberapa hasil positif, sebagian besar hasil tes positif. Hanya beberapa detail negatif, jadi kami harus bekerja dari hasil ini untuk membuat sasis yang bagus secara keseluruhan untuk musim depan,” lanjutnya.

Dari hasil itu, Jorge juga sedikit mengungkap mengenai regulasi baru pembatasan bahan bakar. Seperti diketahui, regulasi MotoGP membatasi bahan bakar 20 liter, lebih sedikit 1 liter dari tahun lalu. Sedangkan untuk Open Class, lebih banyak 3 liter.

“Tidak mudah untuk mengurangi 1 liter kalau kami sudah punya problem bahan bakar pada beberapa balapan. Tapi Yamaha bekerja keras untuk ini, pada elektronik untuk mengirit bahan bakar di tahun depan dan aku pikir kami akan siap untuk balap selanjutnya.” (otosport.co.id)