Dengan pencapaian tersebut Owie pun mempunyai kans besar untuk mengulang penampilan apiknya seperti seri pertama lalu. Hasil ini bukan hanya membuka peluang pembalap asal Sumedang itu tampil dominan, namun juga memperbesar kesempatannya semakin menjauh di puncak klasemen pembalap.
Pembalap rookie yang bernaung di tim Jayadi Racing yaitu Aldhilla Eka Dharma, juga tidak kalah agresif. Di sesi kualifikasi kelas MP1 (seeded bebek tune up 125 cc) ia tampil dengan sangat dominan dan meraih posisi start pertama. Pencapaian ini membuat Ahmad Jayadi, jadi sangat yakin dengan performa timnya yang lebih baik di seri ini.
Khusus untuk kelas utama MP1, MP2, MP3 dan MP4, sesi kualifikasi digelar pagi tadi, karena sehari sebelumnya kondisi sangat tidak memungkinkan. Sementara MP5, MP6 dan MP7 sudah diselenggarakan pada Sabtu (14/4) kemarin, itu pun dengan waktu yang sudah mepet. ADV