Yamaha Target Posisi 5 di Klasemen Akhir Musim FARRC

billy - Senin, 13 Februari 2012 | 08:12 WIB

(billy - )


Sesuai dengan tagline Yamaha Indonesia di ajang balap nasional yaitu ‘Road to World Champion’ dan komitmen di dunia balap motor, Yamaha Indonesia pun yakin bisa raih prestasi bagus di ajang internasional. Meski tahun lalu kedodoran di posisi 6 klasemen akhir musim FIM Asia Road Racing Championship 2012, namun tahun 2012 Yamaha Indonesia yakin bisa berbuat lebih baik.

“Target kami di klasemen pembalap FARRC (FIM Asia Road Racing Championship) akhir musim 2012 adalah posisi 5. Sebab tahun lalu kami hanya bisa mengamankan posisi 6 di klasemen akhir. Kami juga tidak ingin target yang terlalu besar, nanti berubah jadi beban moral tinggi bagi pembalap. Apalagi kompetisi di FARRC semakin keras,” ujar Ari Wibisono Manager Motorsport PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

Ambisi Yamaha Indonesia di FARRC, memang cukup masuk akal. Setidaknya jika target posisi 5 di klasemen akhir musim FARRC 2012 tercapai, maka program Yamaha untuk fokus di ajang balap Supersport memperlihatkan hasil memuaskan. (otosport.co.id)