Kontrak Pirelli Diperpanjang Hingga 2015

billy - Kamis, 28 Juli 2011 | 17:27 WIB

(billy - )


Menetapkan pemasok ban untuk sebuah ajang balap, tentunya tidak segampang kelihatannya. Pengalaman, kualitas dan konsistensi untuk memasok ban balap adalah kriteria yang wajib dipenuhi. Pirelli sebagai pemasok tunggal ban untuk ajang balap World Superbike Championship (WSBK) pun kembali terpilih sebagai pemasok tunggal ban untuk ajang tersebut hingga tahun 2015.

"Kami senang bisa memperpanjang kontrak kami dengan Pirelli setelah delapan tahun bekerja sama dan akan terus berlanjut hingga 2015. Pirelli telah menjadi pemasok ban dengan komitmen, servis dan pengembangan produk yang tiada duanya," kata sang CEO Infront Motor Sports Paolo Flammini, menjelaskan kenapa Pirelli kembali terpilih.

Uberto Thun yang merupakan Direktur Manager Pirelli divisi roda dua pun membalas pernyataan tersebut dengan gembira. "Pirelli sangat senang bisa terpilih kembali sebagai pemasok ban resmi WSBK. Kami akan terus melakukan riset demi mendapatkan ban yang terbaik yang pernah ada!" jelas Thun.

Sebelumnya Infront Motor Sport membuka tender agar produsen ban lainnya bisa menawarkan diri sebagai pemasok ban tunggal di WSBK. Namun nampaknya Pirelli telah memberikan hasil yang memuaskan sehingga Infront Motor Sport tak berniat pindah ke lain hati. (otosport.co.id)