Jersey Wearpack, Semakin Kaya Warna!

billy - Selasa, 17 Januari 2012 | 15:38 WIB

(billy - )


Motif juga bisa dipesan khusus sesuai tim
Tren dunia balap aspal alias road race enggak berhenti di tempat. Alat produksi yang berkembang bikin perlengkapan pembalap semakin cool. Salah satunya jersi alias baju dalam pembalap mulai dikasih warna dinamis.

Bahan yang dipakai untuk jersi disebut licra dry fit. Bahan jenis ini sama seperti jersi sebelumnya. Tapi, model jersi sebelum 2012  tampil polos alias cuma balutan satu warna. Sekarang jersi dibikin kelir bercorak. "Perkembangan ini karena ada teknik printing baru. Yaitu, printing sublimasi. Jadi, kepikiran bikin inner suit jersi jadi full colour,” aku Reza dari tim R&D AHRS, produsen part dan perlengkapan balap.

Jadinya sekarang lihat pembalap tanpa mengenakan wearpack pun enggak bikin bosen tuh. Soalnya ketika wearpack dilepas dibuka  hingga pinggang, rider seolah pakai baju bermotif ala distro. 

“Ketika dipakai, jadi lebih fashionable. Coraknya bisa mendukung tampilan secara keseluruhan,” timpal Hokky Krisdianto, racer asal Muntilan, Jawa Tengah yang di 2012 ini bakal ‘terbang’ bersama pabrikan sayap tunggal.

Sebenarnya kalau diperhatikan, inner suit alias jersey ini juga tak jauh beda dengan jersey balap crosser ataupun grasstracker. Baju balap untuk penggaruk tanah sudah mulai memainkan motif. Artinya, jersi cakar tanah sudah ikuti tren dunia meski buatan lokal.

Adanya kesamaan jersi di road race dan pencakar tanah karena mesin cetaknya sama saja. Yang membedakan, ada di tinta printing. “Tipe tintanya beda. Pakai tinta khusus,” timpal Reza yang dulu sempat balapan road race.

 Pakai bahan lycra dry fit, tinta khusus
Oh ya! Karena mesin cetaknya semakin canggih, motif inner suit ini bisa dipesan sesuai order konsumen. “Bisa diprinting tulisan-tulisan sponsor atau motif dan warna khusus sesuai corak tim,” timpal Irwan Ardiansyah dari Ardians MX Shop, Jogja, yang juga membuat inner suit dan wearpack berlabel Ardians ini.

Bicara harga, tentu jersi full colour ini ditawarkan dengan harga lebih mahal dari tipe polos. Maklum, tinta dan teknik printingnya kan beda. Harganya sekitar Rp 250-300 ribuan. Sedang inner suit polos, dijual Rp 175 ribuan. Bikin?  (motorplus-online.com)