Ducati Darmah (Italia), Perpaduan Taste Jepang-Jerman

billy - Rabu, 12 Oktober 2011 | 18:02 WIB

(billy - )

 
Agak unik pabrikasi Italia ini mendesain Ducati Darmah. Kata mereka ini untuk biker yang sudah punya motor Jepang dan Jerman.

Makanya, seluruh instrumen di motor dipakai asli buatan Jepang, sedangkan sistem kelistrikan menggamit buatan Jerman merek Bosch.

Oh ya.., kapasitas tepatnya 864cc, kekuatan 53 daya kuda dalam kitiran maksimal 6.250 rpm. Berat bersih 225 kg dan bisa ngacir sampai 187 km/jam.

Mesin khasnya Ducati silinder kembar 90 derajat. Ia menganut sistem Desmodromic 900 SS.  (motorplus-online.com)