Shoguners BaBel Peduli Lingkungan di Belinyu

billy - Senin, 16 Mei 2011 | 12:41 WIB

(billy - )


Mengajak orang berupaya untuk peduli terhadap lingkungan, adalah bukan pekerjaan yang mudah. Dibutuhkan kesabaran karena sosialisasi membutuhkan waktu yang agak panjang dan secara terus-menerus. Hal inilah yang dilakukan oleh Bangka Shogun Club (BSC) alias Shoguners Bangka-Belitung (Babel) dalam mempromosikan Taman Batu Dinding di kawasan Belinyu di Pulau Bangka.

Pada hari Minggu, 01 Mei 2011 kegiatan sosialisasi digelar di Taman Batu Dinding - Belinyu Bangka. Hujan deras yang mengguyur tidak mematahkan semangat Shoguners Bangka-Belitung melanjutkan misinya. Antusiasme para shoguners Bangka Belitung terlihat jelas karena materi yang dikemas menarik dan pola penyampaian narasumber yang interaktif dan sangat komunikatif dengan anggotanya.


Tujuan utamanya adalah mensukseskan impian Rivai Saidin selaku pengurus lokasi tersebut, untuk bisa menjadi aset wisata alam yang diakui pemerintah BaBel. Lokasi yang awalnya hutan rimba dengan medan sangat berat, mampu mampu disulap jadi lokasi Taman Batu Dinding yang indah. Tapi kesadaran masyarakat sekitar untuk mendukung komitmen Bapak Rivai masih rendah. Dimana masih banyak sampah dibalik batu besar pesisir pantai.

Dengan tema "Sosialisasi Peduli Lingkungan Alam", terhitung tidak kurang dari 6 klub ikut serta dalam sosialisasi tersebut. Diantara klub-klub tersebut yaitu BSC (Bangka Shogun Club), B2TC (Bangka-Belitung Thunder Comunity), BOM'S (BaBel Owners Mio Soul), BMC (Black Motor Comunity - Bangka), BMB (Brigade Mio Belinyu), YVCI BL (Yamaha Vixion Club Indonesia - Chapter Belinyu).

Semoga dengan kegiatan ini Bapak Rivai bisa mendapatkan penghargaan dari pemerintah kepulauan Bangka-Belitung. Kalau bukan kita, siapa lagi yg peduli terhadap lingkungan alam sekitar? Mari lestarikan lingkungan dan menjadikannya sebagai ajang untuk pariwisata. (motorplus-online.com)