Byonic, Yang Muda Yang Berenergi

billy - Rabu, 8 Desember 2010 | 15:44 WIB

(billy - )


OTOMOTIFNET – Banyaknya varian motor baru yang di launching di Indonesia, membuat klub dan komunitas baru juga berkembang bak jamur dimusim hujan. Model baru klub baru, inilah fenomena yang selalu terjadi dimanapun kita berada. Para pengguna motor Yamaha Byson salah satunya. Meski baru beberapa waktu lamanya di luncurkan, para pengguna setia Yamaha pun langsung mendeklarasikan diri dalam ikatan klub, yaitu Byson Yamaha Owner Indonesia Club (Byonic).

Tentunya fenomena ini akan terus berjalan seiring perkembangan jaman dan pesatnya dunia otomotif di tanah air. Apalagi untuk kendaraan roda dua, yang memiliki massa lebih banyak ketimbang pengguna kendaraan roda empat.

Meskipun bisa dibilang baru seumur jagung, namun anggota mereka sudah cukup banyak. 100 orang jek…! Weh banyak juga hitungannya untuk klub seumuran mereka! Klub yang dibentuk tepat dengan angka 101010, alias 10 Oktober 2010 itu, tengah berekspansi untuk membesarkan wilayah jajahan mereka.

Dari total anggota, mereka semua tersebar dipelosok Jabodetabek. “Intinya disini hoby, banyak juga temen-temen kita yang sebelumnya sudah ikutan dengan klub lain,” ujar Hendri, Humas BYONIC yang juga keluarga besar klub YJOC (Yamaha Jupiter Owner Club).

Nah, kepincut buat ikutan gabung sama mereka..??? Silahkan deh langsung ikutan kopdar mereka yang rutin diadakan setiap Sabtu malam di Rumah Makan Perdatam, Pancoran, Jakarta Selatan. Atau bisa langsung menghubungi Hendri dinomor 085711793117.