Niro Concept Siap Menjelma Menjadi KIA Paceman Pesaing MINI

Jumat, 7 Februari 2014 | 13:09 WIB


Chicago - KIA menggebrak pasar Amerika dengan menghadirkan konsep mobil terbarunya. Sebuah crossover unik yang kecil, khusus untuk city slickers. Menariknya, mobil ini bakal menjadi penantang MINI Paceman.

Ya, pabrikan Korea ini sudah melihat bagaimana banyak orang tertarik dengan crossover kompak seperti MINI Paceman. Lalu, mereka berfikir, kenapa tidak menciptakan Paceman sendiri? Maka lahirlah Niro Concept ini, yang siap menjelma menjadi KIA Paceman.

Seperti dilansir Autoevolution hari ini (7/2) Niro Concept punya dimensi panjang 4,1 meter, lebar 1,8 meter dan tinggi 1,5 meter. Tampangnya khas mobil-mobil jelajah yang penuh otot, namun tetap mengesankan keserhanaan desain yang kompak.

Niro Concept dibekali mesin turbo berkapasitas 1.6 liter. Mesin ini sanggup menghasilkan tenaga sebesar 160 dk, yang didukung juga oleh motor listrik berdaya 45 dk. Kedua sumber penggerak ini disalurkan melalui transmisi tujuh kecepatan kopling ganda dari KIA. (mobil.otomotifnet.com)