Tutup Tahun 2013, Innova dan LX Series Raih Prestasi Buat Toyota dan Lexus

Selasa, 10 Desember 2013 | 12:58 WIB

Tutup Tahun 2013, Innova dan LX Series Persembahkan Prestasi Buat Toyota dan Lexus

Tutup Tahun 2013, Innova dan LX Series Persembahkan Prestasi Buat Toyota dan Lexus

Jakarta – Toyota Kijang Innova dan Lexus LX Series meraih penghargaan bergengsi dari lembaga riset & analisa global Frost & Sullivan regional Asia-Pasifik berkantor pusat di Singapura, yang pelaksanaannya dilakukan di Hotel Mulia, Jakarta, kemarin (9/12). Kijang Innova dinobatkan sebagai Indonesia Car of the Year 2013 dengan indeks penilaian tertinggi. Sementara Lexus LX Series menyabet predikat "Luxury Car of the Year 2013". 
 
Presiden Direktur PT Toyota Astra Motor, Johnny Darmawan, menyebutkan penghargaan ini merupakan bentuk kepercayaan dan dukungan masyarakat Indonesia terhadap produk Toyota Kijang Innova. "Tentu saja dengan terpilihnya Toyota Kijang sebagai Car of the Year penghargaan Frost & Sullivan 2013, akan semakin mempererat kedekatan Toyota Kijang sebagai bagian dari keluarga Indonesia," tuturnya, melalui rilis yang diterima Otomotifnet.com, hari ini.
 
Ditambahkannya, penghargaan ini sebagai refleksi apresiasi oleh sejumlah pihak, terutama pelanggan setia sebagai pengguna Toyota, serta media yang terus membantu mempublikasikan prestasi-prestasi Kijang Innova, dan Frost & Sullivan sebagai lembaga penyelenggara global.
 
Prestasi ini semakin mengukuhkan status Kijang Innova sebagai kendaraan yang mampu bertahan selama lebih dari 36 tahun di Indonesia dan telah menemani lebih dari 1,5 juta masyarakat Indonesia. Dan Toyota Kijang Innova merupakan generasi kelima sejak pertama kali diluncurkan pada 1977 yang dirancang sesuai dengan karakter masysrakat Indonesia.
 
Bermodalkan empat senjata andalan, yakni ekonomis, performa, tangguh, dan serbaguna, kelahiran Kijang dari generasi ke generasi terus melekat di hati konsumen Indonesia. Termasuk generasi kedua (1981) dengan bodi lebih halus, Gen. III (1986) sebagai titik tolak perjalanan Kijang sebagai mobil keluarga dengan full pressed body sebagai terobosan baru), Gen.IV (1997) dengan Kijang Kapsul, dan Gen.V (2004) sebagai era baru dengan MPV modern. (mobil.otomotifnet.com)