Jakarta - Anda hobi modifikasi mobil, tapi belum memiliki mobil? Atau suka mendesain sticker pada body mobil? Maka kompetisi desain berjuluk Mazda2 REDesign Competition merupakan ajang yang tepat untuk menyalurkan bakat dan hobi anda.
Yup, Mazda2 REDesign Competition sendiri merupakan kompetisi desain untuk umum yang dibuka sejak 9 Juli. Ajang ini dibagi dalam tiga kelas. Yakni, Virtual Design yang dihelat hingga 7 Agustus mendatang.
Sedangkan kelas Body Sticker Design Competition dan kelas khusus pengguna, Mazda2 Owner Photo Competition bisa mengirimkan karyanya hingga tanggal 16 Agustus.
Untuk peserta ajang Virtual Design dan Body Sticker bisa ikut cukup bermodalkan kekreatifan, tanpa harus memiliki mobil Mazda2. Sementara dalam lomba foto, peserta harus memiliki Mazda2 yang telah dimodifikasi.
Dan buat anda yang berminat mengikuti ajang Mazda2 REDesign Competition, langsung saja buka www.mazda2redesign.com dan registrasi. Kemudian download template yang tersedia. Modifikasi virtual dan sticker body dapat dilakukan dengan software apapun. Dan kembali diupload sebelum batas akhir penjurian. Sementara pada lomba foto wajib menyerahkan foto dengan angle depan, belakang dan interior.
Hasil pengumuman akan dilangsungkan di acara Big Bang pada 1 September 2012 di Cilandak Town Square. Asiknya, pemenang pertama Virtual Design bakal diganjar uang sebesar Rp 10 juta, dan karyanya akan dibuat versi nyata dan dipajang di ajang IIMS 2012. Sedangkan nominasi 2-10 dihadiahi masing-masing Rp 1 juta.
Pemenang pertama lomba body sticker dihadiahi Rp 5 juta, kedua Rp 3,5 juta dan juara ketiga Rp 2,5 juta. Sedangkan pemenang Mazda2 Owner Photo Competition akan mendapatkan Rp 3 juta untuk pemenang kesatu, Rp 2 juta bagi juara dua dan Rp 1 juta untuk juara ketiga.
So, jangan sampai ketinggalan ya. (mobil.otomotifnet.com)
Yup, Mazda2 REDesign Competition sendiri merupakan kompetisi desain untuk umum yang dibuka sejak 9 Juli. Ajang ini dibagi dalam tiga kelas. Yakni, Virtual Design yang dihelat hingga 7 Agustus mendatang.
Sedangkan kelas Body Sticker Design Competition dan kelas khusus pengguna, Mazda2 Owner Photo Competition bisa mengirimkan karyanya hingga tanggal 16 Agustus.
Untuk peserta ajang Virtual Design dan Body Sticker bisa ikut cukup bermodalkan kekreatifan, tanpa harus memiliki mobil Mazda2. Sementara dalam lomba foto, peserta harus memiliki Mazda2 yang telah dimodifikasi.
Dan buat anda yang berminat mengikuti ajang Mazda2 REDesign Competition, langsung saja buka www.mazda2redesign.com dan registrasi. Kemudian download template yang tersedia. Modifikasi virtual dan sticker body dapat dilakukan dengan software apapun. Dan kembali diupload sebelum batas akhir penjurian. Sementara pada lomba foto wajib menyerahkan foto dengan angle depan, belakang dan interior.
Hasil pengumuman akan dilangsungkan di acara Big Bang pada 1 September 2012 di Cilandak Town Square. Asiknya, pemenang pertama Virtual Design bakal diganjar uang sebesar Rp 10 juta, dan karyanya akan dibuat versi nyata dan dipajang di ajang IIMS 2012. Sedangkan nominasi 2-10 dihadiahi masing-masing Rp 1 juta.
Pemenang pertama lomba body sticker dihadiahi Rp 5 juta, kedua Rp 3,5 juta dan juara ketiga Rp 2,5 juta. Sedangkan pemenang Mazda2 Owner Photo Competition akan mendapatkan Rp 3 juta untuk pemenang kesatu, Rp 2 juta bagi juara dua dan Rp 1 juta untuk juara ketiga.
So, jangan sampai ketinggalan ya. (mobil.otomotifnet.com)