Stoner Tertarik Melihat Awal Karir Marquez di MotoGP

Bagja - Jumat, 9 November 2012 | 13:07 WIB

(Bagja - )

Ketertarikan Casey Stoner di MotoGP belakangan ini memang mulai menurun karena ia menganggap bahwa ajang balap prototipe ini sudah tercemari dengan masuknya mesin produksi massal yaitu motor CRT (Claiming Rule Team). Satu-satunya yang membuat pembalap Australia itu tertarik untuk menonton MotoGP adalah melihat perkembangan Marc Marquez yang tahun depan berlaga di MotoGP.

Ketertarikan Stoner melihat Marquez adalah bagaimana ia beradaptasi dengan motor di MotoGP. Pasalnya juara dunia Moto2 tahun 2010 lalu yaitu Toni Elias gagal total beradaptasi dengan motor satelit Honda di tim LCR Honda. Tapi tahun ini Stefan Bradl yang merupakan juara dunia Moto2 2011 mampu memberikan hasil yang cukup menjanjikan bagi timnya.

“Saya tertarik mencermati kiprah Marquez di MotoGP setelah kegagalan Toni Elias dan keberhasilan Stefan Bradl. Tentunya kita tidak bisa berharap ia bisa langsung melesat jauh di awal musim, kendati potensi itu memang cukup besar,” ungkap Stoner.

“Banyak perpindahan pembalap tahun ini, jadi rasanya menarik mencermati pembalap yang berpindah tim tersebut melakukan adaptasi pada tunggangan barunya,” paparnya.

Namun ketika dikonfirmasi tentang kemungkinan Stoner akan ikut menyaksikan langsung sesi tes akhir musim MotoGP usai MotoGP Valencia nanti, pembalap kelahiran Kurri-Kurri, Australia itu merasa tidak tertarik. “Saya tidak tertarik!” tegasnya. (otosport.co.id)