Tetap Tenang dan Harus Menang, Target Nyata Bagi Lorenzo!

Bagja - Selasa, 11 September 2012 | 11:45 WIB

(Bagja - )

Selisih 13 poin dari Dani Pedrosa di klasemen pembalap, tentunya bukanlah selisih yang sangat besar, sebab jika Pedrosa bisa memenangi balapan dan Jorge Lorenzo hanya finish di urutan keempat seri ini, maka poin mereka akan imbang. Tentunya tidak mudah bagi Lorenzo untuk tetap memimpin, apalagi penggunaan mesinnya sekarang cukup terbatas sebagai akibat dari insiden di MotoGP Belanda hingga mesinnya rusak.

Selain harus menanggung konsekwensi penggunaan mesin yang cukup terbatas, ia juga punya tanggung jawab besar untuk mempertahankan posisi di puncak klasemen pembalap. Pasalnya jika ia lengah sedikit saja dalam beberapa seri ke depan, maka puncak pimpinan klasemen akan direbut Pedrosa dan kemungkinan titel juara dunia di akhir musim 2012 mendatang.

“Hingga sekarang, kami masih memimpin klasemen pembalap. Makanya tidak ada alasan untuk tidak bekerja keras menjaganya. Bahkan jika memungkinkan kami harus meningkatkan selisih dengan Pedrosa jadi lebih besar. Paling tidak konsisten meraih posisi finish di podium atau meraih kemenangan jadi target paling besar kami,” yakin Lorenzo.

Manajer tim di kubu Lorenzo yaitu Wilco Zeelenberg pun menganggap bahwa Lorenzo harusnya tampil sempurna di setiap seri tersisa musim 2012. Pasalnya jika tidak, maka Pedrosa bisa menyusulnya dengan cepat. “Pekan ini pertarungan pembalap masih akan seru, jelas tidak boleh ada kesalahan dari Lorenzo, jika ingin tetap memimpin klasemen,” tutup Zeelenberg. (otosport.co.id)