Lorenzo Semakin Di Depan di Latihan 3 MotoGP

Bagja - Sabtu, 14 Juli 2012 | 16:49 WIB

(Bagja - )


Sesi latihan 3 MotoGP Italia hari ini (14/7), sepertinya membuat Jorge Lorenzo semakin menguat. Bukan hanya menjadi pembalap tercepat, namun ia juga langsung memecahkan rekor lap tercepat di sesi latihan terakhir MotoGP Italia. Tentunya ini akan jadi peringatan keras bagi para pembalap Honda, bahwa ia cukup tangguh untuk meraih hasil yang sama dengan tahun lalu.

Pembalap yang selalu berhasil menguntit pencapaian Jorge Lorenzo dan siap sewaktu-waktu menyusul jika Lorenzo melakukan kesalahan, masih menempati urutan kedua di sesi latihan terakhir. Pembalap yang baru saja diperpanjang kontraknya oleh tim Repsol Honda untuk 2 musim kedepan itu, meraih lap tercepat 1 menit 47.670 detik.

Sementara Casey Stoner yang pada sesi latihan kedua sempat melorot di luar urutan 5 besar, kali ini terlihat kembali tampil apik. Stoner mengamankan lap tercepat yang juga tidak terlalu jaduh dari Lorenzo yaitu 1 menit 47.873 detik. Kemudian disusul oleh Ben Spies di urutan keempat dan ditutup oleh Andrea Dovizioso di urutan 5 besar.

Pembalap Ducati yang sebelumnya mampu menembus 5 besar yaitu Nicky Hayden kali ini terlihat kurang berdaya. Bahkan rekan setimnya yaitu Valentino Rossi hanya bisa menikmati urutan 10 dengan pencapaian terbaik 1 menit 48.740 detik. (otosport.co.id)

Hasil latihan 3 MotoGP Italia :
1. Jorge Lorenzo ESP Yamaha Factory Racing (YZR-M1) 1m 47.584 detik
2. Dani Pedrosa ESP Repsol Honda (RC213V) 1m 47.679 detik
3. Casey Stoner AUS Repsol Honda (RC213V) 1m 47.873 detik
4. Ben Spies USA Yamaha Factory Racing (YZR-M1) 1m 47.886 detik
5. Andrea Dovizioso ITA Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 1m 48.028 detik
6. Cal Crutchlow GBR Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 1m 48.068 detik
7. Nicky Hayden USA Ducati Team (GP12) 1m 48.189 detik
8. Hector Barbera ESP Pramac Racing (GP12) 1m 48.441 detik
9. Stefan Bradl GER LCR Honda MotoGP (RC213V) 1m 48.527 detik
10. Valentino Rossi ITA Ducati Team (GP12) 1m 48.740 detik
11. Aleix Espargaro ESP Power Electronics Aspar (ART CRT) 1m 49.234 detik
12. Alvaro Bautista ESP San Carlo Honda Gresini (RC213V) 1m 49.310 detik
13. Randy De Puniet FRA Power Electronics Aspar (ART CRT) 1m 49.715 detik
14. Ivan Silva ESP Avintia Blusens (FTR-Kawasaki CRT) 1m 50.751 detik
15. Michele Pirro ITA San Carlo Honda Gresini (FTR-Honda CRT) 1m 50.962 detik
16. Danilo Petrucci ITA Came IodaRacing (Ioda-Aprilia CRT) 1m 51.325 detik
17. Yonny Hernandez COL Avintia Blusens (FTR-Kawasaki CRT) 1m 51.341 detik
18. Mattia Pasini ITA Speed Master (ART CRT) 1m 51.587 detik
19. James Ellison GBR Paul Bird Motorsport (ART CRT) 1m 51.705 detik
20. Colin Edwards USA NGM Forward Racing (Suter-BMW CRT) 1m 51.729 detik