Dovizioso Siap Dalam Segala Kondisi Sirkuit Silverstone

Bagja - Sabtu, 16 Juni 2012 | 13:15 WIB

(Bagja - )


Sesi latihan hari pertama MotoGP Inggris pada Jumat (15/6) kemarin, memang memperlihatkan ragam kondisi yang mungkin terjadi di Sirkuit Silverstone, saat pagelaran MotoGP pada hari Minggu (17/6) besok bisa saja terjadi. Namun Andrea Dovizioso mengaku tidak khawatir, pasalnya ia sudah bisa melihat sendiri kompetitifitas performa motornya dalam segala kondisi tersebut.

Pada kondisi sirkuit yang cukup ekstrim yaitu di sesi latihan pertama, performa Dovi cukup kompetitif, meski ia mampu tersusul oleh kedua pembalap Ducati di akhir sesi latihan. Setidaknya ini adalah bukti bahwa ia siap tampil apik jika balapan berlangsung dalam kondisi basah. Sementara saat kondisi trek kering dan agak dingin ia juga mampu memanfaatkan performa terbaik motornya.

“Pada kondisi trek basah di sesi latihan 1, kami mampu memaksimalkan potensi performa motor. Sayangnya pada sore hari kondisi trek berlangsung cukup tricky dan sedikit membuat kami kesulitan. Dimana angin bertiup kencang dan sulit mengendalikan motor. Tapi kami sangat optimis karena mampu kompetitif di segala kondisi sirkuit,” ujar Dovi.

Persiapan Dovi tentu akan sangat mempengaruhi performanya nanti. Pasalnya ia sendiri tidak ingin kejadian seperti di MotoGP Perancis yaitu terjatuh dan hilang kesempatan bertarung merebut podium. Jadi target utama untuk tampil kompetitif di Inggris harus terlaksana. (otosport.co.id)