Pada sesi kualifikasi Formula 1 Singapura kemarin (24/9), Lewis Hamilton membuat ulah yang menyebabkan Felipe Massa kembali menjadi korbannya. Namun pada saat balapan Formula 1 Singapura Minggu (25/9) tadi malam, pembalap asal Inggris itu kembali membuat ulah dengan korban yang sama yaitu Massa.
Massa mengalami bocor ban usai melakukan pit stop yang pertama karena Hamilton memaksa untuk menyusulnya. Tapi niat Hamilton tersebut ternyata buyar dan sayap kiri depan mobil Hamilton mengenai ban belakang sebelah kanan mobil Massa. Akibatnya mereka kembali ke pit lagi dan melakukan penggantian pada komponen yang rusak.
Kendati Stewards sudah menjatuhkan hukuman drive through penalti kepada Hamilton, namun Massa tidak bisa menyembunyikan kekesalannya pada pembalap asal Inggris itu. Pasalnya musim ini sudah 2 kali insiden besar ia jadi korban agresifitas Hamilton, yaitu di F1 Monako dan F1 Singapura. Parahnya lagi di Singapura Hamilton mengulangi sikapnya di sesi balapan setelah di sesi kualifikasi.
“Saya sudah menyangka hal ini pasti akan dilakukannya lagi dan saya sudah mengatakannya kemarin, bahwa Hamilton kalau balapan enggak pakai otak. Bahkan pada saat sesi kualifikasi pun ia melakukan balapan dengan cara seperti itu, apalagi kalau saat balapan. Ia selalu menimbulkan insiden besar, walaupun ia sudah membayarnya dengan denda tapi ia tidak pernah mengerti dan ini yang jadi masalah utamanya,” kesal Massa.
“Rasanya penting bagi FIA (Federasi balap mobil dunia) untuk memberikan penalti saat ia mau balapan musim 2011 ini, karena ia tidak pernah mengerti tentang hal itu. Ia sudah banyak kali melakukan kesalahan pada saya musim ini. Saya rasa ada yang salah pada Hamilton,” lanjut Massa lagi.
Semoga bukan karena ada sentimen pribadi ya Massa! (otosport.co.id)
Massa mengalami bocor ban usai melakukan pit stop yang pertama karena Hamilton memaksa untuk menyusulnya. Tapi niat Hamilton tersebut ternyata buyar dan sayap kiri depan mobil Hamilton mengenai ban belakang sebelah kanan mobil Massa. Akibatnya mereka kembali ke pit lagi dan melakukan penggantian pada komponen yang rusak.
Kendati Stewards sudah menjatuhkan hukuman drive through penalti kepada Hamilton, namun Massa tidak bisa menyembunyikan kekesalannya pada pembalap asal Inggris itu. Pasalnya musim ini sudah 2 kali insiden besar ia jadi korban agresifitas Hamilton, yaitu di F1 Monako dan F1 Singapura. Parahnya lagi di Singapura Hamilton mengulangi sikapnya di sesi balapan setelah di sesi kualifikasi.
“Saya sudah menyangka hal ini pasti akan dilakukannya lagi dan saya sudah mengatakannya kemarin, bahwa Hamilton kalau balapan enggak pakai otak. Bahkan pada saat sesi kualifikasi pun ia melakukan balapan dengan cara seperti itu, apalagi kalau saat balapan. Ia selalu menimbulkan insiden besar, walaupun ia sudah membayarnya dengan denda tapi ia tidak pernah mengerti dan ini yang jadi masalah utamanya,” kesal Massa.
“Rasanya penting bagi FIA (Federasi balap mobil dunia) untuk memberikan penalti saat ia mau balapan musim 2011 ini, karena ia tidak pernah mengerti tentang hal itu. Ia sudah banyak kali melakukan kesalahan pada saya musim ini. Saya rasa ada yang salah pada Hamilton,” lanjut Massa lagi.
Semoga bukan karena ada sentimen pribadi ya Massa! (otosport.co.id)