Liuzzi Penalti Mundur 5 Grid di F1 Singapura

billy - Selasa, 13 September 2011 | 11:44 WIB

(billy - )


Vitantonio Liuzzi adalah pembalap yang membuat kesalahan paling besar di Formula 1 seri Italia (11/9) akhir pekan lalu. Pembalap tuan rumah itu membuat kesalahan menjelang tikungan pertama hingga efeknya seperti orang bermain bowling. Ia membawa serta beberapa pembalap saat melintasi tikungan S yang pertama.

Kondisi ini membuat beberapa pembalap termasuk Nico Rosberg dan Vitaly Petrov jadi korbannya. Padahal posisi kedua pembalap tersebut cukup mumpuni untuk finish di posisi 10 besar. Insiden ini pun membuat panitia balapan menjatuhkan hukuman kepada Liuzzi yang menjadi penyebab utama kecelakaan tersebut. Yaitu mundur 5 grid dari hasil kualifikasi yang diperolehnya di F1 Singapura (25/9) mendatang.

Tentunya hukuman ini dianggap cukup pantas. Namun Liuzzi sendiri cukup kesal dengan insiden yang terjadi itu. Liuzzi mengaku itu bukan kesalahannya, karena ia dipepet oleh Heikki Kovalainen hingga ke rumput dan akhirnya kehilangan kontrol pada mobilnya. Pada saat berada di rumput itulah ia kehilangan kontrol sepenuhnya dan menabrak pembalap lainnya.

Apa boleh buat, semuanya sudah terjadi. Ini pembelajaran buat pembalap asal Italia itu agar melakukan kontrol mobil lebih baik di seri selanjutnya. (otosport.co.id)