Harga ini ditujukan untuk varian berpelek casting atau racing palang tiga. Lebih murah dari Mio dan BeAT yang dijual lebih dari Rp 12,5 jutaan.
Desain matik baru Suzuki ini terlihat ramping layaknya Honda BeAT. Salah satu fitur unggulannya adalah bagasi dibawah jok yang juga lebih luas dari Mio dan BeAT. Volumenya mencapai 4,8 liter.
Mesinnya 113 cc, memiliki tenaga 9,4 PS di 8.000 rpm. Dan torsinya mencapai 8,7 Nm di 6.500 rpm.
Mesin ini diklaim mampu membuat konsumsi bahan bakarnya sangat irit. Suzuki mengklaim konsumsi bahan bakarnya mencapai 79,6 kilometer per liter.
Suzuki yang menargetkan penjualan sekitar 200 ribu unit di tahun 2012 ini menyediakan 6 pilihan warna dan 2 pilihan striping. (motorplus-online.com)