Yamaha TMAX Livery Spesial 50 Tahun di WGP, Cuma 1000 Unit!

billy - Kamis, 19 Mei 2011 | 12:54 WIB

(billy - )


50 tahun partisipasi Yamaha di World Grand Prix bukan hanya dirayakan dengan membungkus Yamaha YZR-M1 tunggangan Lorenzo dengan livery khusus. Tapi, Yamaha Jepang juga berencana menjual Yamaha TMAX dengan livery khusus seperti yang digunakan YZR-M1 Lorenzo.

Edisi khusus ini diberi nama XP500 TMAX Anniversary Edition WGP50th. Coraknya sama persis dengan warna dasar putih dan motif garis merah kotak-kotak.


Selain itu, emblem Yamaha berwarna gold di sisi samping dan logo 50 tahun keikutsertaan Yamaha di balap dunia juga dipajang pada cover underbone sebagai bukti otentik motor ini.

Menariknya Yamaha juga tetap menyediakan stiker sponsor sebagai optionalnya. Kalau suka boleh pasang logo DID, Magneti Minarelli, IVECO atau Akrapovic, kalau enggak ya biar kan saja polos.


Di Jepang pemesanan unit terbatas ini sudah bisa dilakukan mulai 26 Mei mendatang hingga 31 Agustus. Total unit yang tersedia hanya ada 1.000 unit saja.

Motor yang mesin dan segala fitur lainnya tetap standar ini dijual 976.500 Yen atau sekitar Rp 102 jutaan. (motorplus-online.com)