F042 Street, Ducati Hypermotard 1100 Pakai Sasis Pierobon

billy - Jumat, 4 Maret 2011 | 11:16 WIB

(billy - )


Aneh lihat moge yang satu ini? Mesinnya memang dari Ducati yang khas dengan konfigurasi "L" silinder-nya. Tapi sasisnya berbeda! Sasis hingga kaki-kaki dan bodinya dibuat oleh Pierobon.

Pierobon adalah sebuah rumah modifikasi asal Italia yang mengkhususkan diri membuat sasis, swing arm hingga perangkat steering untuk berbagai sepeda motor.

Bahkan Pierobon yang memiliki pabrik di Bologna ini mengaku membantu mengembangkan sasis untuk motor balap di arena MotoGP dan World Superbike (WSBK) untuk beberapa tim.

Nah, kreasi sasis yang satu ini diberi nama F042 Street. Mesinnya pakai Ducati hypermotard 1100 dengan sasis dan swing arm turbular buatan Pierobon.


Tanki, jok dan cover bodi belakang dan cover head lampu juga buatan Pierobon. Sayangnya, secara desain bentuknya sangat biasa. Malah terlihat jadul.

Sedang sokbraker depan dan belakang pakai produk Ohlins. Pelek Marcheshini dan perangkat rem dipercayakan pada Brembo. Hasilnya, handling Pierobon diyakini lebih lincah dan stabil ketimbang versi Ducati-nya. Bobot motornya juga jauh lebih ringan. (motorplus-online.com)