Jakarta - Pasar sedan di Indonesia memang tak seseksi segmen MPV, SUV atau citycar sekalipun. Toh demikian, tak membuat pabrikan menyerah untuk bermain di segmen sempit ini. Salah satunya adalah PT Honda Prospect Motor (HPM) yang yakin pasar sedan tak akan mati.
"Segmen sedan untuk Accord itu sendiri hanya sekitar lima sampai sepuluh persen. Tapi tidak akan hilang karena masih banyak konsumen yang ingin memiliki sedan. Antusiasmenya masih tinggi," buka Marketing & After Sales Service Director (HPM), Jonfis Fandy saat rilis All New Accord, Kamis (25/4).
Menurutnya pertumbuhan pasar Accord di Tanah Air cukup stabil dari tahun ke tahun. Hal ini dikarenakan tidak banyaknya pilihan di kelas ini. "Saya rasa penjualan sedan akan terus tumbuh," katanya optimis.
Pria ramah ini juga menyatakan jika maraknya pesaing di kelas ini membuat konsumen menjadi banyak pilihan. "Sementara bagi kami, persaingan justru menjadi tantangan untuk memberikan banyak keunggulan yang ditawarkan pada produk kami," pungkasnya. (mobil.otomotifnet.com)
"Segmen sedan untuk Accord itu sendiri hanya sekitar lima sampai sepuluh persen. Tapi tidak akan hilang karena masih banyak konsumen yang ingin memiliki sedan. Antusiasmenya masih tinggi," buka Marketing & After Sales Service Director (HPM), Jonfis Fandy saat rilis All New Accord, Kamis (25/4).
Menurutnya pertumbuhan pasar Accord di Tanah Air cukup stabil dari tahun ke tahun. Hal ini dikarenakan tidak banyaknya pilihan di kelas ini. "Saya rasa penjualan sedan akan terus tumbuh," katanya optimis.
Pria ramah ini juga menyatakan jika maraknya pesaing di kelas ini membuat konsumen menjadi banyak pilihan. "Sementara bagi kami, persaingan justru menjadi tantangan untuk memberikan banyak keunggulan yang ditawarkan pada produk kami," pungkasnya. (mobil.otomotifnet.com)