Ikuti Versi Hatchback, Mazda2 Sedan Facelift Kini Makin Sporty

Jumat, 20 Juli 2012 | 16:02 WIB


Jakarta – Setelah sebelumnya New Mazda2 hatchback mengalami penyegaran fitur dan tampang, kini giliran Mazda2 Sedan yang dipermak oleh PT. Mazda Motor Indonesia (MMI)

Keizo Okue, Presiden Direktur PT. Mazda Motor Indonesia mengatakan, “Kami mendedikasikan Mazda2 Sedan yang dirancang hinga ke detil terkecil sehingga pengendara merasakan pengalaman berkendara yang sesungguhnya.”

“Kehadiran Mazda2 Sedan ini tak lain untuk memberikan pilihan yang lebih luas lagi bagi konsumen kendaraan berteknologi inovatif dengan desain yang sleek, sporty, dan stylish, yang akan memberikan pengalaman berkendara yang menyenangkan,” lanjut Okue.

Di pasar Indonesia, Mazda2 Sedan hadir dalam dua pilihan transmisi yaitu transmisi manual dengan 5 kecepatan dan transmisi otomatis dengan 4 kecepatan. Keduanya dilengkapi dengan mesin empat silinder 1.5L yang dapat berakselerasi sampai 76PS dan torsi 135Nm.

Sementara dari desain eksterior, terlihat garis kontur yang kuat pada bodi yang menciptakan kesan sporty dan unik. Fitur baru Mazda2 Sedan yaitu standard halogen headlamps dapat ditemukan di tipe V.

Sedangkan pada Tipe R dilengkapi dengan projector halogen headlamp yang membuat Mazda2 Sedan lebih berkarakter. Front fog lamps dan turn signal lamp pada kaca spion yang dapat ditekuk, side spoiler dan rear muffler extension juga dapat ditemukan pada tipe R.

Di dalam kabin, Mazda2 Sedan juga terdapat fitur internet browser dan sistem GPS yang terpasang di dalam New Mazda2 Sedan Smart Entertainment System pada tipe R. Pengendara juga akan dimanjakan dengan satu sentuhan saja pada setir kemudi, memastikan bahwa semua control ada dalam jangkauan untuk memudahkan memilih jenis hiburan yang diinginkan.

Selain fitur diatas, sensor parkir dan bumper reflector merupakan fitur yang dapat ditemui di semua tipe seperti halnya dengan faktor keamanan yang terdapat pada New Mazda2 Sedan yaitu advanced front air bags, Antilock Brake System (ABS) dengan Electronic Brakeforce Distribution (EBD) dan Emergency Brake Assist (EBA).

Struktur bodi ‘Triple H’ safety construction & Mazda Advanced Impact Distribution and Absorption System (MAIDAS) body structure. Speed-sensitive auto door lock system yang turut melengkapi fitur keamanan yang akan menguci pintu secara otomatis ketika kendaraan melaju pada kecepatan tertentu.

Dan harga jual yang ditawarkan pada sedan anyar ini berkisar antara Rp 228 hingga 253 jutaan.(mobil.otomotifnet.com)