OTOMOTIF Group, Sumbang Korban Bencana Gunung Merapi

billy - Jumat, 12 November 2010 | 21:07 WIB

(billy - )

OTOMOTIFNET - Terbentuknya wadah tanggap darurat bencana alam dan bencana lain di kubu OTOMOTIF beberapa waktu lalu, memang cukup membantu tim OTOMOTIF untuk menyalurkan bantuannya. Wadah yang dinamakan dengan Crisis Response OTOMOTIF Team (CROT) tersebut, kali ini kembali beraksi untuk membantu korban bencana alam akibat letusan gunung Merapi sejak 26 Oktober 2010 lalu.

Ide awalnya sih cukup sederhana, yaitu mengumpulkan bantuan baik dana maupun materi seperti pakaian layak pakai, sembako, masker dan lain sebagainya, di dalam lingkungan OTOMOTIF Group. Namun ternyata animo teman-teman di gedung Gramedia Majalah ini cukup besar, sehingga ketika hari pemberangkatan tim, masih banyak bantuan yang terus mengalir sebelum diberangkatkan.


Pemimpin Redaksi Tabloid OTOMOTIF Soni Riharto, pun turun langsung mempersiapkan keberangkatan CROT (kiri), barang-barang yang akan disumbangkan ke korban letusan Gunung Merapi di Muntilan (kanan)

Akibatnya rencana awal untuk memberangkatkan 3 mobil pun, harus dibatalkan dan ditambah dua mobil. Tentunya agar barang sumbangan yang akan dibagikan di sana, bisa kebawa semuanya. Beruntung beberapa ATPM yang ikut meminjamkan mobilnya, pun rela menambahkan unit untuk membantu CROT menyalurkan bantuan ke para korban letusan gunung Merapi.

“Memang ini sudah bergeser jauh dari harapan kami untuk sekedar menyalurkan bantuan dari teman-teman OTOMOTIF Group. Karena ternyata di unit-unit lainnya pun turut menyumbangkan item yang cukup banyak. Alhasil kita harus menambah mobil, dan tenaga penyalur yang akan berangkat ke daerah bencana tersebut,” ungkap Arief Adrianto, Redaksi Pelaksana tabloid OTOMOTIF.


Salam khas ala CROT (kiri), Soni Riharto dan member CROT melepas keberangkatan CROT (kanan)

Adapun daerah tujuan yang akan menjadi stop point penyaluran bantuan tersebut adalah kota Kecamatan Muntilan dan disebar di tiga titik. “Kami sengaja memfokuskan penyaluran bantuan di Kecamatan Muntilan, karena di daerah lain, sudah ada beberapa perusahaan yang juga ikut memberikan bantuan. Dan agar lebih merata aja bantuan yang tersalurkan ke sana,” jelas Haryadi, reporter OTOMOTIF yang menjadi team leader di CROT.

Acara yang dilepas langsung oleh Pimpinan Redaksi Tabloid OTOMOTIF tersebut, juga dihadiri oleh beberapa unit yang lain. Bahkan dengan semangat juang `45`, CROT bahkan mengucapkan salam khas ala tim cepat tanggap tersebut dengan cara yang sedikit unik. Namun tetap dengan tujuan dan niat yang tulus. Selamat berjuang CROT…!