Setelah melakukan proses soft launching di Sirkuit Monza, Italia awal pekan lalu bersama para sponsor dan rekan bisnis, Yamaha akhirnya melakukan peluncuran resmi di depan media di Sirkuit Jerez, Spanyol pada Kamis (22/3) kemarin. Proses peluncuran itu sendiri menghadirkan seluruh jajaran tim Yamaha beserta kedua pembalapnya.
Tidak berbeda dengan Ducati yang menyatakan bahwa mereka menggunakan mesin dengan kapasitas full 1000 cc, begitu juga dengan Yamaha. Bahkan tim asal negara Sakura ini mengumumkan tenaga motor bisa mencapai 240 daya kuda.
Kondisi tersebut membuat Lin Jarvis sebagai managing director Yamaha Motorsport sangat yakin mampu tampil lebih baik musim 2012. Setidaknya memberikan perlawanan terhebat bagi Casey Stoner yang tahun lalu mendominasi pencapaian podium puncak.
“Jika anda melihat sirkulasi pencapaian Jorge Lorenzo sejak 3 musim terakhir, tahun 2009 ia meraih posisi kedua di klasemen, kemudian memenangi titel juara dunia pada tahun 2010 dan kedua lagi tahun lalu, seharusnya tahun ini kembali meraih kemenangan. Saya percaya bahwa Lorenzo bisa mewujudkan kembali impiannya meraih titel juara dunia musim 2012, tentu dengan meraih kemenangan seri sebanyak mungkin,” papar Jarvis.
Bukan hanya pada Lorenzo saja, namun Jarvis juga yakin bahwa Ben Spies mampu memberikan performa terbaiknya menggunakan motor dengan kapasitas 1000 cc. Mengingat Spies adalah pembalap Superbike 2009 yang tampil sebagai rookie dan langsung meraih titel juara dunia di tahun itu juga. Semoga livery motor yang lebih cerah bisa memberikan prestasi yang cerah juga pada kedua pembalapnya. (otosport.co.id)